Categories: KEPRI

Mutasi Polri, Kapolres Tanjungpinang dan Karimun Diganti

BATAM – Kapolri Jenderal Tito Karnavian melakukan rotasi jabatan di wilayah hukum Polda Kepulauan Riau. Dua Pejabat Utama dan dua Kapolres di jajaran Polda Kepri diganti.

Mutasi tersebut tertuang dalam Surat TR Kapolri : ST/2316/IX/KEP./2019 dan ST/2317/IX/KEP./2019 tanggal 2 September 2019.

Kapolres Tanjungpinang yang sebelumnya dijabat AKBP Ucok Lasdin Silalahi digantikan oleh AKBP Muhammad Iqbal yang sebelumnya menjabat Kanit II Subdit III Dittipidnarkoba Bareskrim Polri.

AKBP Ucok Lasdin Silalahi diangkat dalam jabatan Baru sebagai Irbid Itwasda Polda Kepri.

Kapolres Karimun yang sebelumnya dijabat AKBP Hengky Pramudya digantikan oleh AKBP Yos Guntur Yudi Fauris Susanto yang sebelumnya menjabat Kapolres Bengkayang Polda Kalbar.

AKBP Hengky Pramudya diangkat dalam jabatan baru sebagai Wadir Pamobvit Polda Bali.

Jabatan Dirpamobvit Polda Kepri yang sebelumnya dijabat Kombes Pol Hari Sindhu Nugroho digantikan Kombes Pol Agus Triatmaja yang sebelumnya menjabat sebgai Kabid Humas Polda Jateng.

Kombes Pol Hari Sindhu Nugroho diangkat dalam jabatan baru sebagai Kabidkum Polda Riau.

Jabatan Dansat Brimob Polda Kepri yang sebelumnya dijabat Kombes Pol Guruh Arif Darmawan digantikan Kombes Pol Christiyanto Goetomo yang sebelumnya menjabat sebagai Danmen Paspelopor I Korbrimob Polri.

Kombes Pol Guruh Arif Darmawan diangkat dalam jabatan baru sebagai Danmen Paspelopor II Korbrimob Polri.

Kabid Humas Polda Kepri, Kombes Pol Erlangga membenarkan mutasi tersebut. Ia mengatakan, alih tugas atau mutasi jabatan merupakan hal yang biasa dan rutin dilaksanakan di lingkungan Polri dengan tujuan untuk kebutuhan organisasi, penyegaran dan pembinaan karier Personel Polri

“Untuk Serah terima para pejabat utama polda kepri dan Kapolres jajaran Polda Kepri waktu dan tanggal pelaksanaan sampai saat ini belum ditentukan,” kata Erlangga, Rabu(4/9/2019) siang.

 

 

Penulis : Shafix

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Holding PTPN III (Persero) Perkuat Pengendalian Persediaan CPO melalui Stock Opname di KPBN Dumai

Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) melalui PT KPBN melaksanakan kegiatan stock opname…

3 jam ago

Bittime Tanggapi Drama Pasar Aset Kripto, Ingatkan Pentingnya Literasi dan Strategi Investasi Berkelanjutan

Pasar aset kripto global terpantau tengah berada dalam posisi yang rawan menjelang akhir bulan Januari…

3 jam ago

Pelabuhan Parepare Layani Puluhan Ribu Penumpang Selama Nataru

Parepare, Januari 2026 - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) Branch Parepare memastikan seluruh layanan terminal…

5 jam ago

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna

Lokasoka memperkuat ekosistem ekonomi kreatif nasional dengan menggandeng ratusan UMKM lokal untuk menghadirkan koleksi hampers…

6 jam ago

India Rayakan Hari Republik ke-77 di Jakarta, Tegaskan Kemitraan Strategis dengan Indonesia

Kedutaan Besar India di Jakarta menyelenggarakan perayaan Hari Republik India ke-77 di JW Marriott Hotel…

6 jam ago

Direksi KAI Services Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Pengguna KRL di Gambir

Direksi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) menggelar pertemuan bersama komunitas pengguna KRL di Loko…

7 jam ago

This website uses cookies.