Categories: KEPRI

Mutasi Polri, Tiga Kapolres di Kepri Diganti

BATAM – Penyegaran jabatan dilakukan di Kepolisian. Sejumlah pejabat di Polda Kepri diganti, berdasarkan surat Telegram Kapolri Nomor : ST/1507/VII/KEP./2021, ST/1508/VII/KEP./2021, ST/1511/VII/KEP./2021 tanggal 26 Juli 2021.

Kabid Humas Polda Kepri, Kombes Pol Harry Goldenhardt mengatakan, alih tugas jabatan dan mutasi ini merupakan hal biasa yang terjadi di tubuh Polri dalam rangka penyegaran dan memenuhi kebutuhan Organisasi yang bertujuan untuk pembinaan karier Personil serta penempatannya juga sesuai dengan Kompetensi tiap-tiap personil Polri.

“Surat Telegram Mutasi tersebut langsung ditandatangani oleh Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia Komjen Pol Dr. Gatot Eddy Pramono, M.Si yang mengatasnamakan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia,”jelasnya, Senin(26/7/2021).

Berikut daftar nama Pejabat Polda Kepri yang melaksanakan alih tugas jabatan :

Dirpolairud Polda Kepri Kombes Pol Giuseppe Reinhard Gultom diangkat dalam jabatan baru sebagai Dirpolairud Polda Banten dan digantikan oleh AKBP Marudut Liberti Panjaitan yang sebelumnya menjabat sebagai Wadir Polairud Polda Kepri.

Kapolres Bintan AKBP Bambang Sugihartono diangkat dalam jabatan baru sebagai Kabagdalpers Ro SDM Polda Kaltim dan digantikan oleh AKBP Tidar Wulung Dahono yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit 1 Ditreskrimsus Polda Kepri.

Kapolres Karimun Polda Kepri AKBP Muhammad Adenan AS diangkat dalam jabatan baru sebagai Kabagbinkar Ro SDM Polda Sumut dan digantikan oleh AKBP Tony Pantano yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit 4 Ditreskrimsus Polda Kepri.

Kapolres Kepulauan Anambas Polda Kepri AKBP Cakhyo Dipo Alam diangkat dalam jabatan baru sebagai Wadirlantas Polda Kepri dan digantikan oleh AKBP Syafrudin Semidang Sakti yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubditregident Ditlantas Polda Kepri.

Kabagpsi Ro SDM Polda Kepri AKBP Isti Rahayu diangkat dalam jabatan baru sebagai Pamen Polda DIY./Humas Polda Kepri

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

5 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

6 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

17 jam ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

2 hari ago

Kementerian PU Tambah 57 Titik Sumur Bor Pasokan Air Bersih Aceh

Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus bergerak mendukung pemulihan layanan dasar pascabencana di Provinsi Aceh. Fokus…

2 hari ago

Usai Rilis Inflasi AS, Emas Diprediksi Masih Menguat

Usai rilis data inflasi Amerika Serikat, pergerakan harga emas dunia diperkirakan masih berpotensi melanjutkan penguatan…

2 hari ago

This website uses cookies.