Categories: KEPRI

Nahkoda SB Azimut Belum Ditemukan, Ini Kata Kabid Penindakan DJBC Kepri

KARIMUN – Kepala Bidang Penindakan dan Sarana Operasi DJBC Khusus Kepri R. Evy Suhartantyo mengatakan, pihaknya sudah meminta bantuan ke KPU BC Batam dan KPPBC TMP C Tembilahan terkait pencarian Nahkoda SB Azimut yang melarikan diri pada saat penegahan di wilayah perairan Kuala Jerih menuju Tembilahan (Riau) beberapa waktu yang lalu.

“Terkait pencairan nakhoda SB Azimut, bidang penyidikan dan barang hasil penindakan Kanwil Kepri telah meminta bantuan ke KPU BC Batam dan KPPBC TMP C Tembilahan,” Kata Evy kepada SWARAKEPRI.COM, Senin (16/1/3017) sore.

Evi melanjutkan, kedua Kantor yang dimintai tersebut nantinya akan melakukan koordinasi dengan instansi-instansi penegak hukum setempat.

Saat berita ini diunggah Kepala KPU BC Batam belum berhasil dikonfirmasi terkait koordinasi pencarian nahkoda SB Azimut tersebut.

Sebelumnya Kepala Bidang Penyidikan dan Barang Hasil Penindakan DJBC Khusus Kepri, Winarko Dian Subagyo mengatakan bahwa Bidang Penindakan DJBC Kepri sudah berkoordinasi dengan KPU Bea Cukai Batam untuk menggali informasi terkait keberadaan Nahkoda SB Azimut yang menceburkan diri ke laut pada saat penangkapan.

“Kami juga meminta bantuan kepada Bea Cukai Batam untuk mencari informasi terkati siapa pemilik HP dan pemilik kapal, kebetulan penangkapan masih di wilayah perairan Batam. Baru kemarin disampaikan,” Tambahnya.

Selain itu DJBC Khusus Kepri meminta bantuan untuk menempelkan pengumuman terkait SB Azimut di WIlayah Bea Cukai Batam dan Bea Cukai Tembilahan (Riau).

“Untuk masalah koordinasi tanya langsung ke Bidang Penindakan,” Tutupnya.

 

Roni Rumahorbo

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Teknologi AI dan Blockchain Mengubah Lanskap Kewirausahaan Sosial di TBN Asia Conference 2024

TBN Asia Conference 2024 yang berlangsung dari 12 hingga 14 September 2024 di Begonia Pavilion,…

5 jam ago

Kolaborasi, Tantangan dan Etika dalam Peliputan Isu Lingkungan

Webinar Jurnalisme Lingkungan oleh LindungiHutan telah digelar pada 4-5 September 2024. LindungiHutan telah menyelenggarakan webinar…

12 jam ago

Lewat Kolaborasi dengan DATAYOO, Eratani Terapkan Precision Farming Berbasis Satelit

Jakarta, 19 September 2024 – Eratani, startup agritech yang menyediakan solusi pertanian holistik, resmi menjalin…

12 jam ago

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

18 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

19 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

24 jam ago

This website uses cookies.