Categories: KRIMINAL

Oknum PNS Dishub Batam Kena OTT Polisi

BATAM – Oknum Pegawai Dinas Perhubungan Kota Batam berinisial ED terjaring Operasi Tangkap Tangan(OTT) Satreskrim Polresta Barelang di Pelabuhan Rakyat Pak Ahmat Sekupang, Sabtu(27/7/2019) sekitar pukul 13.00 WIB. Dari tangan pelaku diamankan barang bukti uang tunai sebesar Rp 20 Juta dan 6 Dus minuman beralkohol merek Chivas.

Berdasarkan informasi yang diperoleh swarakepri.com, EF diduga meloloskan pengeluaran minuman beralkohol keluar Batam tanpa melalui prosedur.

EF diamankan saat membawa kardus berisi minuman beralkohol menuju ke Kapal Pompong. Setelah dilakukan pemeriksaan didapati 6 dus minuman beralkohol merek civas dan amplop berisi uang sebanyak Rp. 20 Juta.

Enam dus minuman beralkohol jenis civas tersebut diduga milik seseorang berisnisla AC untuk diuruskan pengeluaran dari Batam menuju Tanjung Batu, sedangkan uang sebesar Rp. 20 Juta merupakan uang operasional pengurusan pengeluaran dan pengangkutan mikol dari batam ke Tanjung Batu.

EF beserta barang bukti kemudian diamankan dan dibawa ke Polresta Barelang guna dilakukan pemeriksaan.

Kasat Reskrim Polresta Barelang, AKP Andri Kurniawan ketika dikonformasi membenarkan adanya OTT terhadap oknum PNS Dishub Batam tersebut.

Andri mengatakan, saat ini pihaknya masih melakukan pemeriksaan terhadap EF.

“Saat ini kita masih melakukan pemeriksaan terhadap yang bersangkutan,” ujarnya kepada swarakepri.com, Minggu(28/7/2019) siang.

 

 

Penulis : RD_JOE

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

 

 

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Paskah yang Bermakna dengan Aktivitas Keluarga Penuh Kehangatan

Suasana penuh kehangatan dan harapan baru mulai terasa. Paskah hadir kembali membawa pesan tentang kasih,…

2 jam ago

PT PAMA Gandeng Port Academy Tingkatkan Kompetensi SDM Lewat Diklat Jetty Master

Pada Maret 2025, Port Academy bekerja sama dengan PT Pamapersada Nusantara menyelenggarakan Diklat Jetty Master…

2 jam ago

BINUS @Bandung Kukuhkan Guru Besar, Wujud Komitmen dalam Mendukung dan Membangun Industri Kreatif yang Kompetitif

BINUS @Bandung dengan bangga mengukuhkan Prof. Nugroho Juli Setiadi, S.E., M.M., Ph.D. sebagai Guru Besar…

4 jam ago

KAI Dukung Kemandirian Operasi Whoosh, SDM Indonesia Kini Jalankan Seluruh Perjalanan

PT Kereta Api Indonesia (Persero) menyambut baik tonggak sejarah baru dalam pengoperasian kereta cepat Whoosh,…

5 jam ago

Eratani Raih Pendanaan Seri A Senilai 6,2 Juta USD, Dorong Masa Depan Revolusi Pertanian Indonesia

Di tengah menurunnya pendanaan startup secara signifikan di Indonesia, Eratani berhasil mengumpulkan pendanaan Seri A senilai 6,2…

6 jam ago

Bangkit dari Dementia, Edwin Anderson Kini Jadi Fullstack Developer Gaji Ratusan Dollar!

Edwin didiagnosis demensia saat masih muda. Kondisi itu membuatnya kesulitan berpikir jernih dan berkonsentrasi. Bukan…

6 jam ago

This website uses cookies.