Categories: DAERAH

Pangdam I/BB Pimpin Sidang Pemilihan Calon Tamtama PK TNI AD Gelombang I 2021

PEMATANGSIANTAR – Pangdam I/BB, Mayjen TNI Hassanudin memimpin sidang pemilihan tingkat pusat penerimaan Tamtama PK TNI AD Gel. I Tahun 2021, di Aula H. Adam Malik Rindam I/BB, Minggu, (4/4/2021).

Pangdam I/BB menyampaikan prosesi perekrutan Prajurit Calon Tamtama PK TNI AD tingkat Kotama Kodam I/BB atau Subpanpus Kodam I/BB, mulai dari pendaftaran kemudian mengikuti berbagai jenis seleksi.

“Hari ini dilaksanakan sidang pemilihan tingkat pusat penerimaan Calon Tamtama PK TNI AD Gelombang I TA 2021,”ujarnya.

“Sidang ini merupakan tahapan akhir dari seluruh rangkaian tahapan seleksi yang telah dijalani oleh seluruh peserta calon prajurit Tamtama, dengan tujuan untuk mencari calon prajurit yang benar-benar memenuhi syarat agar dapat dididik dan dilatih menjadi Prajurit TNI Angkatan Darat yang profesional,” jelas Pangdam.

Pangdam menekankan kepada Tim Rik/Uji, agar benar-benar menjalankan kewajibannya dengan penuh rasa tanggung jawab, profesional, proporsional, transparan dan obyektif serta sesuai aturan yang berlaku agar didapatkannya calon Prajurit yang sesuai harapan.

“Semoga kegiatan ini berjalan dengan aman dan lancar serta menghasilkan Calon Prajurit Tamtama PK TNI AD yang berkualitas, terstandarisasi sesuai ketentuan dan harapan TNI Angkatan Darat,”harapnya.

Dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, acara tersebut juga dihadiri Aspers Kasdam I/BB, Danrindam I/BB serta Para Tim Rik/Uji./RD_JOE(r)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

6 menit ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

56 menit ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

7 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

8 jam ago

Gugatan HNSI Batam terhadap Kapal MT Arman 114 Diputus N.O

BATAM – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Batam menjatuhkan putusan Niet Ontvankelijke Verklraad(N.O) atas gugatan Perbuatan…

8 jam ago

Inovasi Pengembangan Infrastruktur, BP Batam Dianugerahi Awarding tvOne

BATAM - Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) mendapatkan Penghargaan Inovasi Pengembangan Infrastruktur dalam Malam Penganugerahan…

9 jam ago

This website uses cookies.