Categories: KEPRI

Pasca Ketua Bawaslu Kepri Positif Covid-19, Semua Anggotanya Di Rapid Antigen

BATAM – Ketua Bawaslu Kepri Muhammad Sjahri Papene tengah menjalani perawatan di ruang isolasi RS Badan Pengusahaan Batam sejak Jumat (20/11/2020) karena terkonfirmasi positif Covid-19.

“Tracing sudah dilakukan terhadap keluarga dan rekan kerja. Sekarang sudah mulai dilakukan Rapid Test kepada seluruh komisioner dan staf Bawaslu,” terang Kepala Dinas Kesehatan Kepri, Mochammad Bisri kepada Swarakepri, Senin (23/11/2020).

Namun demikian, Bisri melanjutkan, pemeriksaan dengan metode Rapid Test masih dilakukan kepada sebagian anggota Bawaslu dan akan dilanjutkan kembali pada hari berikutnya.

“Rencana Rabu karena masih ada kegiatan di daerah,” ungkap Bisri.

Pelaksana harian (Plh) Ketua Bawaslu Kepri yang telah ditunjuk, Said Abdullah Dahlawi saat dihubungi Swarakepri membenarkan bahwa pemeriksaan Rapid Test tengah dilakukan pasca Ketua Bawaslu Kepri dinyatakan positif Covid-19.

“Semua anggota Bawaslu Kepri sudah melaksanakan Rapid Test satu minggu lalu, tetapi karena adanya informasi Ketua Bawaslu positif Covid-19, maka dilaksanakan lagi pemeriksaan Rapid Test,” jelas Said.

Bawaslu Kepri, disebutkan Said, telah berkoordinasi dengan Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 untuk melakukan pemeriksaan dengan menggunakan alat Rapid Test Antigen.

Said membenarkan bahwa belum semua anggotanya melakukan tes lantaran masih ada kegiatan eksternal yang dilaksanakan Bawaslu.

“Iya, sudah dilaksanakan Rapid Test, akan tetapi belum semua, akan dilanjutkan lagi hari Selasa atau Rabu,” ungkap Said.

Ia menegaskan tidak ada perubahan jadwal kegiatan yang dilaksanakan Bawaslu Kepri. Kegiatan pengawasan masih terus dilakukan meskipun Ketua Bawaslu Kepri tengah menjalani perawatan.

“Pelaksana tugas masih menjalankan aktivitas seperti biasa karena komitmen, seperti kita tetap menjalankan pendistribusian logistic, bimtek pengawas TPS dan kelurahan, pengawasan tetap berjalan,” terang Said./Siska

Sholihul Abidin - SWARAKEPRI

Recent Posts

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

28 menit ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

7 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

9 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

20 jam ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

2 hari ago

Kementerian PU Tambah 57 Titik Sumur Bor Pasokan Air Bersih Aceh

Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus bergerak mendukung pemulihan layanan dasar pascabencana di Provinsi Aceh. Fokus…

2 hari ago

This website uses cookies.