Categories: BATAM

Pemko Batam Sosialisasikan Protokol CHSE bagi Komunitas Perfilman

BATAM – Pemerintah Kota (Pemko) Batam, melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Dibudpar) Batam menyosialisasikan protokol kebersihan, kesehatan, keamanan, dan ramah lingkungan (cleanliness, health, safety, environment/CHSE) bagi komunitas perfilman di Batam. Kegiatan ini akan berlangsung empat hari hingga 24 November 2020.

Kepala Bidang (Kabid) Ekonomi Kreatif Disbudpar Batam, Wurianta, mengatakan sosialisasi dan pelatihan ini dilakukan khusus bagi lima sektor insan kreatif, salah satunya komunitas perfilman. Untuk di sektor perfilman, diikuti 50 peserta.

“Untuk sosialisasi ini ada sejumlah narasumber yang mumpuni di bidang CHSE dan tentunya di bidang perfilman,” ujarnya saat membuka secara resmi Workshop Perfilman di Aston Batam, Sabtu (21/11/2020).

Hal ini dinilai penting mengingat protokol CHSE juga perlu dilaksanakan di komunitas perfilman. Selain itu juga para peserta mendapat pembelajaran baru di bidang perfilman dan mampu lebih kreatif demi pariwisata Batam.

“Kegiatan ini dilakukan secara maraton di komunitas perfilman selama empat hari,” ujarnya.

Ia mengaku, pihaknya gencar menyosiaslisasikan protokol CHSE dalam rangka mencegah dan meminimalisir risiko terjangkit Corona Virus Disease 2019 (Covid-19). Ia juga menegaskan, selama kegiatan berlangsung, pihaknya menerapkan protokol CHSE dengan ketat.

“Setiap peserta dilakukan rapid test. Bagi peserta yang reaktif, tidak diperkenankan mengikuti kegiatan ini,” kata dia.

Selain itu, fasilitas pendukung protokol CHSE juga disediakan panitia seperti hand sanitizer, masker dan sebagainya. Ia menegaskan, kegiatan tersebut jangan sampai menjadi klaster baru penyebaran Covid-19.

“Peserta tetap menggunakan masker, dan semua kursi meja digunakan berjarak. Kami tidak main-main dalam menerapkan protokol CHSE ini demi memutus rantai penyebaran Covid-19,” kata dia.(red)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

1 jam ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

2 jam ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

8 jam ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

8 jam ago

Kuliner Favorit Keluarga: Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya

Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya jadi favorit keluarga karena menyajikan rasa autentik, topping lengkap,…

21 jam ago

Bukan Sekadar Agensi, Longetiv.id Hadir Sebagai Mitra Tumbuh Digital Bisnis Lokal

Rizki Dewantoro Luncurkan Longetiv.id: Agensi Digital Marketing Baru untuk Transformasi Bisnis di Indonesia Rizki Dewantoro…

21 jam ago

This website uses cookies.