Pelabuhan Batam Center
BATAM – Pengelola pelabuhan Internasional Batam Center, PT Synergi Tharada memperketat pengamanan terhadap para pengunjung maupun penumpang yang ada untuk mengantisipasi keamanan pasca adanya ledakan di Sarinah Jakarta.
“Ya, untuk antisipasi gangguan keamanan, kita memasang dua unit alat walktrue di dua pintu masuk, ujar Kabag Ops PT Sinergi Tharada, Nika Astaga,Jumat(15/01/2016).
Ia mengatakan bahwa setiap penumpang yang datang maupun yang berangkat diperiksa petugas, agar steril menuju ruang keberangkatan.
Kedua alat tersebut dipasang di dua pintu masuk dan ditempatkan dua securty untuk memeriksa calon penumpang baik yang berangkat maupun datang.
“Kemarin Kapolda Kepri datang meninjau keamanan disini serta menempatkan personil Brimob, tapi hari ini sudah ditarik dan digantikan personil dari Polsek Batam Kota,” jelasnya.
Menurutnya pasca adanya peristiwa bom di jakarta kemarin tidak berdampak terhadap arus kunjungan wisatawan ke Batam. Hal ini terlihat dari jumlah pengunjung yang datang melalui Pelabuhan Batam Center masih normal.
“Kunjungan wisatawan tidak berdampak, justru masih normal seperti akhir pekan lalu,”jelasnya.
Ditambahkannya bahwa angka kunjungan wisatawan dari Malaysia dan Singapura di Pelabuhan Batam Center pada hari biasa sebanyak 4000 orang, sementara pada weekend mencapai 5 ribu orang,” pungkasnya.
(red)
Jakarta, 13–14 November 2025 – BRI Region 6/Jakarta 1 turut berpartisipasi dalam gelaran ASN Expo…
Rental motor kini menjadi salah satu sektor transportasi yang tidak kalah penting dibandingkan rental mobil…
Gelaran ALFI CONVEX 2025 pertama resmi dibuka dan berhasil menarik lebih dari 2000 pengunjung di…
Jakarta, 8 November 2025 – Yayasan Inovasi Teknologi Indonesia (INOTEK), berkolaborasi dengan Yayasan Indonesia Setara,…
JAKARTA, Selasa 11 November 2025 – Sebagai AI Factory dari Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) Group,…
BRI Branch Office Jatinegara menyelenggarakan kegiatan Tenant Gathering yang bertempat di Mall Basura City, Jakarta…
This website uses cookies.