Categories: BISNIS

Pengamanan Pelabuhan Batam Center Diperketat

BATAM – Pengelola pelabuhan Internasional Batam Center, PT Synergi Tharada memperketat pengamanan terhadap para pengunjung maupun penumpang yang ada untuk mengantisipasi keamanan pasca adanya ledakan di Sarinah Jakarta.

 

“Ya, untuk antisipasi gangguan keamanan, kita memasang dua unit alat walktrue di dua pintu masuk, ujar Kabag Ops PT Sinergi Tharada, Nika Astaga,Jumat(15/01/2016).

 

Ia mengatakan bahwa setiap penumpang yang datang maupun yang berangkat diperiksa petugas, agar steril menuju ruang keberangkatan.

 

Kedua alat tersebut dipasang di dua pintu masuk dan ditempatkan dua securty untuk memeriksa calon penumpang baik yang berangkat maupun datang.

 

“Kemarin Kapolda Kepri datang meninjau keamanan disini serta menempatkan personil Brimob, tapi hari ini sudah ditarik dan digantikan personil dari Polsek Batam Kota,” jelasnya.

 

Menurutnya pasca adanya peristiwa bom di jakarta kemarin tidak berdampak terhadap arus kunjungan wisatawan ke Batam. Hal ini terlihat dari jumlah pengunjung yang datang melalui Pelabuhan Batam Center masih normal.

 

“Kunjungan wisatawan tidak berdampak, justru masih normal seperti akhir pekan lalu,”jelasnya.

 

Ditambahkannya bahwa angka kunjungan wisatawan dari Malaysia dan Singapura di Pelabuhan Batam Center pada hari biasa sebanyak 4000 orang, sementara pada weekend mencapai 5 ribu orang,” pungkasnya.
(red)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

2 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.