Categories: KEPRI

Polda Kepri Siapkan Rumah Isoman Bagi Anggota Polri

BATAM – Kepolisian Daerah(Polda) Kepulauan Riau menyiapkan Rumah Isolasi Mandiri khusus bagi anggota Polri yang terkonfirmasi positif Covid– 19. Rumah Isolasi Mandiri tersebut disiapkan di Perumahan Dinas Polda Kepri yang baru dibangun.

Wakapolda Kepri Brigjen Pol Darmawan didampingi Pejabat Utama Polda Kepri meninjau langsung kesiapan Rumah Dinas yang akan digunakan sebagai Rumah Isolasi Mandiri khusus bagi anggota Polri yang terkonfirmasi positif Covid-19, Kamis(15/7/2021).

“Sebanyak 10 unit rumah yang dipersiapkan, nantinya 9 unit rumah akan digunakan untuk isolasi mandiri dan 1 unit rumah untuk tenaga kesehatan yang akan melakukan pemantauan dan pemeriksaan terhadap anggota yang terkonfirmasi positif Covid–19,” Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Harry Goldenhardt.

Kata Harry, petugas Polri sama halnya dengan masyarakat biasa, yang juga tidak kebal akan virus, namun dengan disiplin yang terus-menerus ditingkatkan dalam menjalankan protokol kesehatan 5M hal tersebut yang dapat meminimalisir anggota Polri terhindar dan terpapar Covid-19.

“Disamping disiplin diri, setiap personil telah kita arahkan untuk selalu menjaga kesehatan dengan mengkonsumsi vitamin dan menjaga pola makan,”ujarnya.

Menurutnya, lLangkah ini merupakan inovasi Polda Kepri yaitu memanfaatkan rumah dinas Polda Kepri yang baru untuk isolasi mandiri sementara.

“Rumah isolasi mandiri ini hanya akan digunakan untuk personel Polri dan belum bisa dimanfaatkan oleh masyarakat umum,”pungkasnya./Humas Polda Kepri

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

KAI Daop 1 Jakarta Konsisten Tingkatkan Keselamatan Perjalanan KA Lewat Cek Lintas Jalan Kaki

Petugas KAI Daop 1 Jakarta saat melakukan pengukuran untuk memastikan seluruh prasarana telah sesuai teknis,…

5 jam ago

Pertamina Berdayakan Ekonomi Masyarakat Adat Desa Lamalera

Dukung pengembangan ekonomi dan pelestarian budaya masyarakat adat, Pertamina bersama masyarakat desa meresmikan Ruang Kolaborasi…

6 jam ago

Kadin ITH dan Sekolah Ekspor Kembali Bersinergi Gelar Kelas Ekspor Batch 3 dengan Beragam Keuntungan Baru

Jakarta, 7 Mei 2025 – Kabar gembira bagi para pelaku usaha dan calon eksportir di…

6 jam ago

Rayakan Hari Waisak 2025 dalam Harmoni Perdamaian Dunia

Hari Waisak di Indonesia setiap tahunnya selalu diwarnai dengan keindahan dan kesakralan Candi Borobudur dan…

6 jam ago

Mingle Socialhaus Resmi Dibuka di Bintaro: Hidden Gem untuk Pecinta Kuliner, Komunitas Kreatif, dan Pencari Tempat Nongkrong Kekinian

Bintaro kedatangan satu lagi destinasi kuliner dan lifestyle terbaru yang wajib dikunjungi! Mingle Socialhaus resmi…

7 jam ago

Jelajahi Jejak Sejarah Perkeretaapian Indonesia di Museum Ambarawa dan Lawang Sewu

PT Kereta Api Indonesia (Persero) melalui anak usahanya, KAI Wisata, mengajak masyarakat untuk menelusuri sejarah…

12 jam ago

This website uses cookies.