Categories: POLITIK

Polemik Pembangunan SD 008 Batu Aji, Ini Kata Bobi Alexander Siregar

BATAM – Anggota Komisi IV DPRD Batam, Bobi Alexander Siregar menilai Kepala Dinas Pendidikan Kota Batam tidak memiliki perencanaan yang matang untuk membangun Sekolah Dasar (SD) 008 Batuaji, Batam.

“Kita berbicara secara Hati Nurani, empat tahun sudah berjalan tapi gedung SD 008 sampai saat ini belum juga ada. Selama 4 tahun pula siswa SD 008 numpang di SD 002, mau sampai kapan numpang terus kan kasihan siswanya?,” kata Bobi saat Rapat Dengar Pendapat(RDP) di Komisi IV DPRD Batam, Rabu (28/2/2018).

Bobi meminta Dinas Pendidikan Batam memberikan corak pendidikan yang indah kepada masyarakat, karena pendidikan adalah kebutuhan generasi penerus negeri.

“Kalau seperti ini terus terang saya katakan program Dinas Pendidikan tidak benar, berikanlah corak pendidikan yang indah untuk masyarakat,” tegasnya.

Sementara itu, Hendri selaku Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Batam mengatakan, pihaknya telah berkoordinasi dengan Badan Pengusahaan (BP) Batam mengenai lokasi titik bangunan saat perencanaan pembangunan SD 008, namun tindak lanjut lokasi hingga sekarang belum menemui titik terang.

“Saat itu sudah berkoordinasi dengan BP Batam katanya ada lahan, tapi setelah ditindaklanjuti ternyata hingga sekarang lahan tidak ada. Tapi kami mengaku bahwa ini sikap kurang teliti, kedepannya kami akan berkoordinasi dengan Dinas Pertanahan dan BP Batam lagi untuk mencari solusi,” ujar Hendri.

Ketua Komisi IV DPRD Batam, Joko Mulyono mengatakan akan mengatur waktu untuk melakukan pertemuan dengan BP Batam dan Dinas Pertanahan untuk mencari solusi guna menentukan lokasi lahan pembangunan gedung SD 008.

“Mudah – mudahan dalam waktu dekat kita bisa duduk kembali, kita kaitkan BP Batam dan bersama sama kita cari solusi atas permasalahan ini,” tutup Joko.

 

 

Penulis : Syahril

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

5 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

6 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

11 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

12 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

13 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

19 jam ago

This website uses cookies.