Categories: Lingga

Pondok Pesantren Baitul Mukhlasin Syukuran Wisuda 80 Santri di Singkep Barat

LINGGA – Yayasan Baitul Mukhlasin Lingga menggelar syukuran dan penyerahan sertifikat kepada anak didik santri Pondok Pesantren Baitul Mukhlasin Musai di kelurahan Raya Kecamatan Singkep Barat, Minggu (20/12/2020).

Ketua Yayasan Pondok Pesantren Baitul Mulkhlasin Musai, Dhasmarony Jaya mengatakan, kegiatan ini merupakan kegiatan syukuran wisuda santri yang ketiga kalinya dengan jumlah santri sebanyak 80 orang putra dan putri.

“Yang kita wisudakan santri putra dan putri dengan jumlah hafalan 1-5 juz akan menerima sertifikat, sementara untuk 5 juz keatas kita serahkan ijazah,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, ia meyampaikan terimakasih kepada pemerintah Kecamatan Singkep Barat yang sudah membantu fasilitas sarana yang digunakan bersama-sama.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada pemerintah Kecamatan Singkep Barat yang telah banyak membantu sehingga pelaksanaan syukuran wisuda ini dapat berjalan lancar,” ungkapnya.

Ia juga menjelaskan alasan kegiatan syukuran wisuda santri tersebut di Kecamatan Singkep Barat, sementara pondok pesantren Baitul Mukhlasin berada di Kecamatan Lingga.

“Yang pertama karena banyaknya santri kita dari Singkep Barat, makanya kita memanfaatkan waktu sekaligus liburan panjang ini kita pusatkan disini. Dan kedua ini merupakan sinyal kedepan. Insyaallah kami berniat dan berencana untuk mengembangkan di Kecamatan Singkep Barat,” ujarnya.

Sementara itu, Camat singkep Barat, Febrizal Taupik mengatakan kegiatan wisuda santri ini merupakan suatu harapan kepada masyarakat yang ada.

“Ini salah satu untuk memotivasi para orang tua agar mengantarkan anak-anaknya menuju ke jalan Allah, dengan belajar dengan sungguh-sungguh di Pondok Pesantren Baitul Mukhlasin,” kata Taupik.

Kata dia, pihaknya akan berusaha agar pesantren Baitul Mukhlasin dapat dibuka di Kecamatan Singkep Barat.

“Karena kita paham dan mengetahui bahwa banyaknya hafiz dan hafizah yang berasal dari Kecamatan Singkep Barat yang dibawa sampai ketingkat nasional,” tutupnya./Ruslan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

21 jam ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

1 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

1 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

1 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

1 hari ago

Kuliner Favorit Keluarga: Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya

Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya jadi favorit keluarga karena menyajikan rasa autentik, topping lengkap,…

2 hari ago

This website uses cookies.