Categories: Lingga

Puluhan Tahun Tak Diperbaiki, Wabup Neko Tinjau Jalan Rusak di Desa Batu Berdaun

LINGGA – Wakil Bupati Lingga Neko Wesha Pawelloy meninjau salah satu lokasi jalan di Kampung Baru, Desa Batu Berdaun, Kecamatan Singkep yang sudah puluhan tahun tidak tersentuh pembangunan.

Jalan tersebut terlihat rusak parah. Neko datang bersama Kepala Dinas PUPR, Camat dan beberapa perangkat desa, Senin(29/3/2021) malam.

“Kami menyempatkan diri kesini, karena beberapa hari yang lalu mendapat laporan dari warga bahwa, ada jalan yang sudah belasan atau puluhan tahun tidak pernah di perbaiki,” Wakil Bupati Lingga dalam siaran pers yang diterima SwaraKepri, Selasa(30/3/2021).

Usai mejalani serangkaian kegiatan di Daik Lingga, Neko selalu menyempatkan diri melihat beberapa fasilitas umum di wilayah Dabosingkep, dan beberapa wilayah lainnya di Kabupaten Lingga.

Dalam kesempatan tersebut, kepada warga Neko berpesan bahwa pembangunan tersebut, bukan merupakan suatu pencitraan politik semata namun sebagai kepala daerah, sudah menjadi kewajiban dirinya bersama Bupati Lingga untuk mengakomodir semua kebutuhan warga dan salah satunya fasilitas umum yang dipergunakan warga.

“Jadi kita berharap nantinya pembangunan jalan ini, tidak ada komplain soal lahan dan ganti rugi warga, dan hal-hal yang menghambat perbaikan jalan ini,” ujarnya.

Apa yang disampaikan Wakil Bupati Lingga tersebut, disambut riuh oleh warga setempat, dan warga mengatakan sangat mendukung perbaikan jalan tersebut, karena sudah cukup lama jalan diwilayah tersebut tidak tersentuh pembangunan, padahal jalan tersebut merupakan akses utama bagi masyarakat dan akses utama menuju ke sekolah di Kampung baru.

“Tentu kami sangat mendukung dan sangat berharap tahun ini direalisasi, karena sudah sangat lama dan jalannya sangat parah,” ujar salah satu Kepada dusun di Desa Batu Berdaun./Ruslan(r)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BRI Branch Office Gunung Sahari Jakarta Jalin Kerja Sama Strategis dengan PT HIT International

Sebagai bentuk komitmen dalam memperkuat hubungan kemitraan dengan dunia usaha dan memperluas layanan keuangan bagi…

2 jam ago

KIK EBA Syariah BRI-MI JLB1 Jadi Tonggak Baru Investasi Syariah di Pasar Modal

JAKARTA - Perdana di Indonesia, produk Kontrak Investasi Kolektif Efek Beragun Aset Syariah (KIK EBA…

3 jam ago

BRI Region 6/Jakarta 1 Dukung Program Pemerintah Melalui Partisipasi dalam ASN Expo 2025

Jakarta, 13–14 November 2025 – BRI Region 6/Jakarta 1 turut berpartisipasi dalam gelaran ASN Expo…

4 jam ago

Mendorong UMKM Rental Motor Go Digital bersama YourBestie

Rental motor kini menjadi salah satu sektor transportasi yang tidak kalah penting dibandingkan rental mobil…

5 jam ago

ALFI CONVEX 2025 Resmi Dibuka, akan Dorong Transformasi Logistik Menuju Indonesia Emas 2045

Gelaran ALFI CONVEX 2025 pertama resmi dibuka dan berhasil menarik lebih dari 2000 pengunjung di…

6 jam ago

Program Desa Emas Dorong Pertumbuhan Ekononomi Desa Mandiri Melalui Kegiatan Golden Pitch – Demoday 2025

Jakarta, 8 November 2025 – Yayasan Inovasi Teknologi Indonesia (INOTEK), berkolaborasi dengan Yayasan Indonesia Setara,…

8 jam ago

This website uses cookies.