Categories: Tanjung Pinang

Relokasi PKL Laman Boenda Dinilai Kurang Tepat, Ini Saran Wakil Ketua DPRD

TANJUNGPINANG – Wakil Ketua DPRD Kota Tanjungpinang, Ade Angga mengatakan, jika Pemko memindahkan para pedagang kaki lima (PKL) ke Melayu Square pasti tidak akan laku, karena para pengunjung di Taman Laman Boenda nantinya akan menempuh jarak yang sangat jauh untuk membeli jajanan.

Menurutnya, pelarangan berjualan yang dilakukan Pemko kurang tepat waktu karena karena bulan ini merupakan akhir tahun dan masa-masa para pengunjung liburan sekolah maupun kerja.

“Sekarang momentumnya kurang tepat, karena akhir tahun. Ini kan banyak pemasukan untuk pedagang. Banyak orang santai di sini, pasti laku banyak,” terangnya.

Ia justru meminta Pemko agar mefasilitasi para pedagang dengan memberikan alat jualan yang mudah dibawa yang ada di Laman Boenda.

“Oke Perda kita tegakkan, tapi mereka para PKL harusnya difasilitasi seperti diberikan sebuah media alat jualan yang portable, yang mudah untuk mudah untuk dibawa, tapi dia menarik, seperti gerobak gendong, atau gerobak kecil yang bisa didorong,” katanya.

“Bisa sepeti alat jualan yang dibawa oleh penjual yakult, itukan cukup bagus dan ditambah lagi diberikan pakaian seragam dan menggunakan topi dinas pariwisata, sehingga kehadiran mereka tidak terganggu para pengunjung, bahkan bisa para pengunjung minta foto bersama,” tambahnya.

Ia menyampaikan, jika Pemko memang ingin menegakkan Peraturan Daerah (Perda), seherusnya sebelum pemko ingin menegakkan harus lah berbuat yang kreatif untui PKL.

“Karena ini kan mencakup nasip PKL, Kenapa tidak pemerintah membuat suatu yang kreatif, serta memberdayakan mereka dengan dana UKM, boleh berjualan di Laman Boenda, tapi dengan sifat portable, yang bisa berpindah dan tidak permanen,” tuturnya.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

(Ism)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Thermax Hadirkan Solusi Pemanas Proses Listrik untuk Dukung Transisi Energi Bersih di Indonesia

Dalam upaya mendukung percepatan transisi energi bersih di Indonesia, Thermax, perusahaan solusi energi dan lingkungan…

51 menit ago

Konflik Lahan di Desa Memanas, Kades Tinjul Tempuh Jalur Hukum

LINGGA - Konflik lahan di Desa Tinjul, Kabupaten Lingga, akhirnya memasuki babak baru. Kepala Desa…

2 jam ago

Masa Angkutan Lebaran 2025, Lebih dari 343 Ribu Penumpang Gunakan LRT Sumsel

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional III Palembang bersama Balai Pengelola Kereta Api Ringan…

3 jam ago

Paskah yang Bermakna dengan Aktivitas Keluarga Penuh Kehangatan

Suasana penuh kehangatan dan harapan baru mulai terasa. Paskah hadir kembali membawa pesan tentang kasih,…

6 jam ago

PT PAMA Gandeng Port Academy Tingkatkan Kompetensi SDM Lewat Diklat Jetty Master

Pada Maret 2025, Port Academy bekerja sama dengan PT Pamapersada Nusantara menyelenggarakan Diklat Jetty Master…

6 jam ago

BINUS @Bandung Kukuhkan Guru Besar, Wujud Komitmen dalam Mendukung dan Membangun Industri Kreatif yang Kompetitif

BINUS @Bandung dengan bangga mengukuhkan Prof. Nugroho Juli Setiadi, S.E., M.M., Ph.D. sebagai Guru Besar…

8 jam ago

This website uses cookies.