Categories: HUKUM

Ruko di Valley Park Diduga Jadi Tempat Penampungan TKI Ilegal

BATAM – Salah satu ruko di Komplek Valley Park, Belian, Batam Center diduga dijadikan tempat penampungan Tenaga Kerja Ilegal (TKI) yang akan diberangkatkan ke Luar Negeri.

Pantauan lapangan, ruko tersebut berada sejajar dengan salah satu gerai swalayan, tepatnya blok B nomor 5. Di sebelah kiri juga terdapat bengkel sepeda motor. Mirisnya, lokasi penampungan tersebut tepat berada di pinggir jalan raya padat kendaraan atau di depan perumahan Kopkar PLN.

Menurut keterangan salah seorang sumber terpercaya, aktivitas penampungan TKI ilegal di ruko tersebut sudah berlangsung sejak lama. Meskipun sudah sering digerebek pihak kepolisian, namun masih tetap beroperasi.

“Sudah lama ruko itu dijadikan tempat panampungan TKI ilegal, sering juga digerebek, tapi tetap beroperasi,” katanya pada Sabtu (4/2/2018).

Ia menerangkan, selama beroparasi, aktivitas pengiriman TKI ilegal berlangsung antara siang dan subuh. Kata dia, para TKI dijemput menggunakan mobil khusus dan diantar menuju pelabuhan Internasional Batam Center.

“Kalau tidak pakai Carry, pakai mobil pribadi. Sekali berangkat banyak juga,” terangnya.

Sementara itu, salah seorang pengawas di komplek Valley Park mengaku tidak keberatan dengan keberadaan tempat penampungan TKI ilegal tersebut. Menurutnya, selagi tidak menimbulkan keresahan warga, adalah sah-sah saja keberadaan penampungan TKI ilegal tersebut.

“Selagi mereka tidak mabuk-mabukan, dan tidak membuat keributan, itu tidak masalah,” ujarnya.

Hingga berita ini diunggah, pemilik ruko yang dijadikan tempat penampungan TKI ilegal tersebut belum berhasil dikonfirmasi. (Red)

Roni Rumahorbo

Recent Posts

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

1 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

6 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

7 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

14 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

16 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

This website uses cookies.