Categories: POLITIK

Sekjen PDI P: Jokowi-Mega Intens Bertemu Bahas 2 Kursi Menteri

JAKARTA – Desas-desus perombakan kabinet pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dua minggu belakang santer diperbincangkan. Terlebih lagi pasca penetapan dua Menteri Jokowi sebagai tersangka  kasus dugaan korupsi oleh KPK.

Kabar ini makin bias dipastikan ketika Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Hasto Kristiyanto menyebut, komunikasi antara Presiden Joko Widodo dan Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri makin intens belakangan ini.

Komunikasi itu menurut Hasto berkaitan dengan pengisian jabatan Menteri Kelautan dan Perikanan serta Menteri Sosial.

“Secara periodik, Ibu Megawati Soekarnoputri bertemu dengan Presiden Jokowi. Komunikasi memang sudah dilakukan,” kata Hasto saat dihubungi, Minggu (20/12/2020).

Hasto mengatakan, kepastian perombakan kabinet tinggal menunggu momentum tepat oleh Presiden Jokowi.

Pelaksanaan Pilkada 2020 yang relative berlangsung aman di tengah pandemi Covid-19, menurutnya dapat menjadi momentum politik yang tepat untuk melakukan konsolidasi pemerintahan.

Hasto meyakini, semua keputusan yang akan diambil Jokowi melewati pertimbangan politik, efektivitas, dan upaya peningkatan kinerja kabinet.

”Terhadap siapa nama-nama calon dari PDI Perjuangan, sesuai konstitusi partai, menjadi kewenangan ketua umum dan secara khusus disampaikan secara langsung ke Presiden Jokowi,” katanya seperti dikutip dari Kompas.id./Red

Sholihul Abidin - SWARAKEPRI

Recent Posts

Dorong Transformasi Digital Holding Perkebunan Nusantara, PT KPBN Resmi Luncurkan Dashboard DESY

PT Kharisma Pemasaran Bersama Nusantara (PT KPBN), entitas di bawah Holding Perkebunan Nusantara PTPN III…

9 jam ago

Bittime Tanggapi Bitcoin Tembus $95.000 Akankah Jadi Sinyal Kebangkitan Menuju Rekor Baru?

Jakarta, Januari 2026 - Aset kripto nomor satu di dunia, Bitcoin, akhirnya menunjukkan pergerakan positif yang…

9 jam ago

Sinergi Logistik Nasional: Stasiun Belawan Perkuat Mata Rantai Integrasi Kereta Api dan Jalur Laut

Di tengah upaya pemerintah memperkuat sistem logistik nasional, Stasiun Belawan mengukuhkan posisinya sebagai titik krusial…

10 jam ago

Tokocrypto Publikasikan Saldo Simpanan, Aset Pengguna Tumbuh Dua Kali Lipat

Jakarta, 12 Januari 2026 — Tokocrypto memperkuat upaya membangun kepercayaan pengguna dengan menerapkan Proof of Reserves (PoR) atau…

10 jam ago

Jumlah Penumpang KAI Bandara Medan dan Yogyakarta Tumbuh 20 Persen Sepanjang 2025

PT Railink mencatat pertumbuhan signifikan jumlah penumpang sepanjang tahun 2025. Total penumpang KAI Bandara di…

13 jam ago

Perkuat Sinergi Bisnis, KAI Services dan PT Alihdaya Nusantara Solusi Raya Tandatangani Nota Kesepahaman

Dalam rangka meningkatkan dan mengembangkan pelayanan alih daya yang professional dan memiliki standar operasional yang…

20 jam ago

This website uses cookies.