Categories: POLITIK

SPSI : Pemko Batam belum Berpihak kepada Buruh

Hari Buruh, Tidak ada unjuk rasa dan sweeping

BATAM – swarakepri.com : Ketua Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia(KSPSI) Kota Batam, Setya Putra Tarigan mengaku kecewa dengan kebijakan Pemerintah Kota Batam yang lebih berpihak kepada pengusaha daripada kaum buruh.

“Permasalahan buruh hanya dijadikan santapan politik saat menjelang Pilkada,” ujar Tarigan,Rabu(29/4/2015) di Batam Center.

Dijelaskannya menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) nasib buruh sering dijadikan mainan oleh pihak-pihak yang menharapkan keuntungan dari penderitaan buruh.

“Saat kampanye mereka berkoar-koar untuk mencari simpati dan dukungan, namun setelah itu masa bodoh dan meninggalkan dan tidak memikirkan nasib buruh,” kecamnya.

Tarigan menegaskan menjelang Pilkada Wali Kota Batam bulan Desember 2015 mendatang, kaum buruh tidak akan mendukung calon yang tidak berpihak kepada nasib buruh.

“Kami siap untuk golput dalam pilkada nanti,” tegasnya.

Tarigan juga menyoroti keberadaan Pegawai Negeri Sipil(PNS) di Dinas Tenaga Kerja(Disnaker) Batam segera dievaluasi karena dianggap tidak mampu menjalankan fungsinya dalam melaksanakan UU tenaga kerja secara baik di Batam.

“Kami juga meminta pihak Kepolisian bertindak adil apabila ada tindakan pidana yang dilakukan pengusaha,” harapnya.

Terkait Hari Buruh tanggal 1 Mei 2015 mendatang, Tarigan mengatakan bahwa SPSI Batam tidak akan melakukan aksi demo maupun sweeping ke lokasi perusahaan.

“Kami nanti akan melakukan pawai dan konvoi di jalan,” pungkasnya. (red/AMOK)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

4 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

6 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

6 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

13 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

13 jam ago

Gugatan HNSI Batam terhadap Kapal MT Arman 114 Diputus N.O

BATAM – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Batam menjatuhkan putusan Niet Ontvankelijke Verklraad(N.O) atas gugatan Perbuatan…

13 jam ago

This website uses cookies.