Categories: Lingga

Suhu Tubuh Seluruh Pegawai Kantor Camat Singkep Barat Diperiksa

LINGGA-Dalam rangka pencegahan Coronavirus Disease (Covid-19), Camat Singkep Barat, melaksanakan pengecekan suhu tubuh bagi seluruh Staf, PTT dan THL di lingkungan Kantor Camat Singkep Barat.

Hal yang sama juga dilakukan bagi warga masyarakat yang berurusan ke Kantor Camat Singkep Barat.

“Selain itu, kita juga mengimbau kepada masyarakat terkait pencegahan Covid-19 untuk menjaga kebersihan lingkungan, membuang sampah pada tempatnya, mencuci tangan sesering mungkin menggunakan air mengalir,” kata Camat Singkep Barat Febrizal Taupik, Rabu (8/4/2020).

Pria yang akrab disapa pak Ical ini menjelaskan, pengecekan suhu tubuh ini dilakukan setiap hari bagi seluruh Staf Kantor Camat, yang dimulai dari pukul 8.00 WIB.

“Didapat seluruh Staf pada saat pengecekan, suhu tubuh normal yang rata-rata dibawah 38, begitu juga bagi warga masyarakat yang berurusan ke Kantor Camat,” tutupnya.

Giat dilakukan oleh Camat Singkep Barat, Febrizal Taupik, Sekcam Singkep Barat, Wirdaningsih, Kasi Ekonomi dan Pembangunan, Kantor Camat Singkep Barat, Berna Detta BR Barus, Staf, PTT dan THL Kantor Camat Singkep Barat da Personil Satpol PP.

Dengan sasaran Kegiatan, selain di Kantor Camat Singkep Barat, juga dilaksanakan, di Kantor Lurah Raya, Kantor Desa Sungai Harapan dan Bengkel Pembuatan Perabot.

(Ruslan)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Program Desa Emas Dorong Pertumbuhan Ekononomi Desa Mandiri Melalui Kegiatan Golden Pitch – Demoday 2025

Jakarta, 8 November 2025 – Yayasan Inovasi Teknologi Indonesia (INOTEK), berkolaborasi dengan Yayasan Indonesia Setara,…

2 jam ago

Lintasarta Perkuat Peran Sentral sebagai Penggerak Konektivitas AI Indonesia

JAKARTA, Selasa 11 November 2025 – Sebagai AI Factory dari Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) Group,…

2 jam ago

BRI Jatinegara Region 6 Jakarta 1 Gelar Tenant Gathering di Mall Basura City

BRI Branch Office Jatinegara menyelenggarakan kegiatan Tenant Gathering yang bertempat di Mall Basura City, Jakarta…

2 jam ago

PTPP Percepat Pembangunan Infrastruktur Maritim Berkelas Dunia Proyek Pelabuhan Patimban

Jakarta, 7 November 2025 – PT PP (Persero) Tbk (“PTPP”), perusahaan konstruksi dan investasi nasional di…

3 jam ago

Mendorong Paradigma Sadar Risiko dan Inovasi Pengurangan Bahaya untuk Indonesia 2045

Risiko adalah bagian tak terpisahkan dari kehidupan dan pembangunan. Namun, kesadaran masyarakat Indonesia dalam memahami…

13 jam ago

Persiapan Layani Angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, DJKA dan KAI Daop 8 Surabaya Gelar Ramp Check Sarana Kereta Api

Dalam rangka memastikan kesiapan pelayanan transportasi kereta api pada masa Angkutan Natal 2025 dan Tahun…

14 jam ago

This website uses cookies.