Categories: Lingga

Suhu Tubuh Seluruh Pegawai Kantor Camat Singkep Barat Diperiksa

LINGGA-Dalam rangka pencegahan Coronavirus Disease (Covid-19), Camat Singkep Barat, melaksanakan pengecekan suhu tubuh bagi seluruh Staf, PTT dan THL di lingkungan Kantor Camat Singkep Barat.

Hal yang sama juga dilakukan bagi warga masyarakat yang berurusan ke Kantor Camat Singkep Barat.

“Selain itu, kita juga mengimbau kepada masyarakat terkait pencegahan Covid-19 untuk menjaga kebersihan lingkungan, membuang sampah pada tempatnya, mencuci tangan sesering mungkin menggunakan air mengalir,” kata Camat Singkep Barat Febrizal Taupik, Rabu (8/4/2020).

Pria yang akrab disapa pak Ical ini menjelaskan, pengecekan suhu tubuh ini dilakukan setiap hari bagi seluruh Staf Kantor Camat, yang dimulai dari pukul 8.00 WIB.

“Didapat seluruh Staf pada saat pengecekan, suhu tubuh normal yang rata-rata dibawah 38, begitu juga bagi warga masyarakat yang berurusan ke Kantor Camat,” tutupnya.

Giat dilakukan oleh Camat Singkep Barat, Febrizal Taupik, Sekcam Singkep Barat, Wirdaningsih, Kasi Ekonomi dan Pembangunan, Kantor Camat Singkep Barat, Berna Detta BR Barus, Staf, PTT dan THL Kantor Camat Singkep Barat da Personil Satpol PP.

Dengan sasaran Kegiatan, selain di Kantor Camat Singkep Barat, juga dilaksanakan, di Kantor Lurah Raya, Kantor Desa Sungai Harapan dan Bengkel Pembuatan Perabot.

(Ruslan)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

2 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

3 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

7 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

8 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

9 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

16 jam ago

This website uses cookies.