Categories: KEPRIPEMPROV KEPRI

Taba Iskandar Dukung Kegiatan Pariwisata Kepri

KEPRI – Anggota DPRD, Taba Iskandar mendukung penuh kegiatan yang membangkitkan pariwisata Kepri. Pariwisata menjadi salah satu sektor yang ikut membangkitkan ekonomi Kepri yang terdampak pandemi Covid-19. PPKM yang levelnya terus menurun harus disambut dengan sejumlah kegiatan pariwisata yang menerapkan adaptasi baru dan protokol kesehatan yang ketat.

“Seperti Melayu Festival 2021 ini sangat kita sambutan baik. Berbagai perpaduan sport dan tourisme terselenggara. Jika saat ini hanya diikuti dan dihadiri masyarakat Kepri, kita harap event ke depan dihadiri wisatawan nusantara dan mancanegara. Ini dapat menggerakkan ekonomi masyarakat,” kata Taba, di Batam, Jumat (8/10).

Taba, yang merupakan Ketua Harley Davidson Chapter Indonesia (HDCI) Kepri menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan kerja sama mereka dengan Dinas Pariwisata Kepri. Taba bersama dengan -tak kurang dari- 30 motor Haley Davidson dari HDCI Kepri-Batam menyemarakkan acara yang diselenggarakan pada Sabtu (9/10) ini.

Taba mengajak HDCI Kepri-Batam bergerak sejak pagi, menyusuri jalan Barelang dengan Harley Davidson. Tentu dengan menebarkan filosofi HDCI yaitu kebersamaan, kekeluargaan, persaudaraan, inklusif, horizontal dan sosial.

Dalam Festival di Pantai Melayu Barelang ini, juga digelar Gowes Wisata yang juga bagian dari Melayu Bugar Festival ini. Para pesepeda pun ikut menyemarakan acara ini.

Pada kesempatan itu, Taba mengajak masyarakat Kepri untuk menyambut kebangkitan pariwisata daerah ini. Dengan penurunan PPKM, diharapkan wisatawan nusantara mulai menikmati berbagai destinasi di Kepri.

Apalagi, kata Ketua Kosgoro Kepri ini, kebijakan pemerintah provinsi ikut menarik minat banyak orang untuk datang. Taba menyambut baik kebijakan tersebut, karena bagi mereka yang sudah mendapat suntikan dua dosis, bisa datang ke Kepri dengan antigen saja.

Meski mendukung digelarnya berbagai kegiatan, Taba mengingatkan bahwa protokol kesehatan yang ketat harus dijalankan. Karena ini untuk kepentingan bersama dan untuk kelangsungan berbagai acara ke depan.

“Semoga di Kepri, semakin banyak acara yang menarik minat datangnya wisatawan nusantara,” kata mantan Ketua DPRD Batam ini./Humas Pemprov Kepri

Redaksi

Recent Posts

CSI LRT Jabodebek Capai 4,63 di Semester I 2025, Bukti Makin Dipercaya Masyarakat

LRT Jabodebek mencatatkan capaian positif pada Indeks Kepuasan Pelanggan (Customer Satisfaction Index/CSI) Semester I 2025…

1 jam ago

Rumah Terasa Sempit? Saatnya Memperbesar Ruang untuk Keluarga yang Bertumbuh

Seiring waktu, keluarga kita tidak hanya tumbuh secara emosional, tapi juga secara fisik. Anak yang…

1 jam ago

KAI Sumut Cari Pelaku Pelemparan terhadap KA di Kab. Asahan, Asisten Masinis Alami Luka di Wajah

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional I Sumatera Utara mengecam keras aksi pelemparan terhadap…

2 jam ago

Cara Merawat Kompor Tanam Gas: Tips Agar Awet, Aman, dan Tetap Elegan

Inilah beberapa cara merawat kompor tanam gas agar awet, aman, dan tetap elegan. Dengan rutin…

7 jam ago

BRI KCP Kalisari dan Kecamatan Pasar Rebo Dorong UMKM Naik Kelas Lewat Pemanfaatan AI

Jakarta Timur – Sebagai bentuk komitmen dalam mendukung pemberdayaan dan pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan…

9 jam ago

Tanam 16.000 Bibit Mangrove, PT Pelindo Solusi Logistik Perkuat Ekosistem Blue Carbon untuk Mitigasi Perubahan Iklim

PT Pelindo Solusi Logistik (“SPSL”) sebagai subholding BUMN Kepelabuhanan Pelindo mempertegas komitmennya mendukung upaya global…

9 jam ago

This website uses cookies.