Categories: Tanjung Pinang

Tanjungpinang Tambah 6 Kasus Postif Covid-19

TANJUNGPINANG – Wali Kota Tanjungpinang, Syahrul, menyampaikan adanya penambahan 6 kasus positif Corona di Tanjungpinang. Penambahan jumlah tersebut diketahui berdasarkan hasil pemeriksaan SWAB melalui metode Real Time PCR.

“Pada pukul 23.00 tadi malam, kita mendapatkan informasi bahwa berdasarkan hasil pemeriksaan swab melalui metode Real Time PCR dikonfirmasikan 6 kasus positif,” ungkapnya, Kamis (9/4/2020) sore.

Syahrul memerinci bahwa keenam sampel yabg telah dinyatakan positif tersebut berasal dari pasien dalam pengawasan (PDP) dan orang tanpa gejala (OTG).

“Dua sampel yang berasal dari pasien dalam pengawasan di RSUD Raja Ahmad Tabib dan 4 sampel yang berasal dari Orang Tanpa Gejala (OTG) yang saat ini menjalani pembatasan kontak di Rumah Singgah RSUD Raja Ahmad Tabib,” jelas Syahrul.

Menurut data yang ia peroleh, kondisi PDP positif saat ini baik dan stabil. Sedangkan kondisi OTG yang menjalani pembatasan kontak, juga dalam kondisi baik dan tidak ada gejala demam, batuk maupun sesak nafas.

“PDP yang positif akan dilanjutkan proses pengobatannya sampai dinyatakan sembuh. Sedangkan terhadap OTG yang positif akan dilanjutkan pembatasan kontaknya sampai diperoleh hasil pemeriksaan swab negatif berdasarkan metode Real Time PCR,” terang dia.

Syahrul kembali menegaskan bahwa adanya penambahan kasus positif Covid-19 ini, pihaknya akan lebih intensif melakukan penelusuran terhadap seluruh kontak primer dan sekunder dari pasien positif guna memastikan tidak adanya penularan lebih lanjut.

Namun demikian, Syahrul meminta kepada masyarakat Tanjungpinang agar tetap tenang dan waspada serta mematuhi kebijakan dan hibauan pemerintah untuk menghindari kerumunan.

“Saya himbau lebih banyak berada di rumah, selalu memakai masker ketika keluar rumah. Senantisa melaksanakan physical distancing dan social distancing,” pungkasnya.

(Ismail)

Sholihul Abidin - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lebih dari Sekadar Jual-Beli Alat Tulis, Tokojadi Buka Ruang Promosi Gratis Bagi Pelanggan

Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…

3 jam ago

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

5 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

5 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

13 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

17 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

19 jam ago

This website uses cookies.