Categories: KRIMINAL

Tega, Bayi Laki-laki Ditinggal Orangtuanya di Teras Warga

BEKASI – Seorang bayi laki-laki yang baru lahir ditemukan warga di Bekasi, Kamis (17/11) malam. Bayi yang diduga sengaja dibuang oleh orangtuanya ditemukan warga di teras rumah Hasanudin, di Kampung Cijengkol RT 01/RW 01 Desa Cijengkol, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, sekitar pukul 23.45 WIB semalam.

Menurut Kasubag Humas Polrestro Bekasi, AKP Kunto Bagus, pertama kali bayi malang tersebut ditemukan oleh Hasanudin alias Udin (35).

“Bayi ditemukan warga bernama Udin semalam karena mendengar suara tangisan bayi di depan rumahnya,” ujar Kunto Bagus, Jumat (18/11/2016).

Kemudian, kata Kunto, Udin memberitahukan tetangganya, Winarsih. “Kemudian saksi melaporkan kepada Ketua RT setempat, Nadi, dan meneruskan laporannya ke Mapolsek Setu,” ungkapnya.

Kemudian anggota Polsek Setu, Aiptu Anang S beserta anggota piket mengecek ke lokasi. “Diketahui bayi berjenis kelamin laki-laki serta ditemukan ari-ari dalam plastik warna hitam,” tuturnya.

Selanjutnya, bayi tersebut dibawa ke Rumah Sakit Kartika Husada Setu untuk perawatan lebih lanjut.
“Diperkirakan bayi berusia dua hari, berat badan 2,44 kilogram, panjang 48 cm,” katanya.

Hingga kini, kepolisian masih mencari orangtua pembuang bayi tersebut.

BERITA SATU

Roni Rumahorbo

Recent Posts

Nuriswan Tuding Mustaqim CS Dalang Penyebab Gugatan PTPN IV Terhadap KOPPSA-M

BATAM - Ketua Koperasi Produsen Petani Sawit Makmur (KOPPSA-M), Nuriswan menuding Mustaqim CS selaku pengurus…

42 menit ago

Gelar RAT di Pekanbaru, KOPPSA-M Hasilkan 7 Poin Keputusan

RIAU - Koperasi Produsen Petani Sawit Makmur (KOPSA-M) menggelar Rapat Anggota Tahunan(RAT) di Hotel Aryaduta…

2 jam ago

Implementasi Intraday Short Selling di BEI, Peluang dan Tantangan

JAKARTA - Short Selling merupakan transaksi penjualan Efek dengan kondisi Efek tersebut tidak dimiliki oleh…

1 hari ago

Patuhi Instruksi Megawati, Bupati Pelalawan Tak Ikut Retret di Magelang

RIAU - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri menginstruksikan agar seluruh kepala daerah dan wakil…

1 hari ago

Tanamkan Rasa Cinta Kasih kepada Siswa, Yayasan Kurnia Salam Beri Bantuan ke Panti Asuhan

RIAU - Taman Kanak-kanak dan PAUD Kurnia Salam Kubang Jaya Kecamatan Siak Hulu Kabupaten Kampar,…

1 hari ago

KAI Kembali Mengimbau Masyarakat Waspada Penipuan Berkedok Rekrutmen

PT Kereta Api Indonesia (Persero) kembali mengingatkan masyarakat untuk terus waspada terhadap segala bentuk penipuan…

1 hari ago

This website uses cookies.