Categories: BP BATAM

Tekad Bersama untuk Majukan Bandara Hang Nadim Batam

BATAM – Badan Usaha Bandar Udara dan Teknologi Informasi dan Komunikasi (BUBU TIK) BP Batam menggelar Coffee Morning dengan tema Bersama Memajukan Hang Nadim Batam, pada Selasa, 6 April 2021 bertempat di Hotel Harris Batam Centre.

Direktur BUBU TIK BP Batam, Amran, mengatakan, tujuan coffee morning ini adalah untuk meningkatkan program keterlibatan pemangku kepentingan.

“Bagaimana kita pihak-pihak yang berkepentingan di bandar udara dapat bersilaturahmi, berkumpul bersama membangun kedekatan, kemudian dengan kedekatan yang dibangun itu kita bisa bersinergi lebih baik lagi,” ujarnya.

Dalam coffee morning, juga menghadirkan narasumber Direktur PT Konsultan Penerbangan Indonesia, Yon Sugiono, yang mengupas banyak aspek mengenai Dream & Real Plan Hang Nadim Batam di masa yang akan datang.

Ketua Ikatan Ahli Bandar Udara Indonesia (IABI), M. Ikhsan Tatang, juga turut bergabung melalui zoom online untuk menyampaikan masukan kepada Bandara Hang Nadim Batam.

Menurut M. Ikhsan Tatang, hal yang perlu diperhatikan dalam pengembangan Bandara Hang Nadim Batam, antara lain penyediaan sarana dan prasarana, meningkatkan daya saing, dan pelayanan prima yang memenuhi standar keamanan bertaraf Internasional.

Direktur BUBU Hang Nadim dan TIK BP Batam, Amran, berharap, stakeholders dapat berkomitmen untuk berkontribusi dalam pembangunan image Bandara, karena image Bandara tidak bisa dibangun sendiri saja, tetapi semua komunitas yang beraktifitas di Bandara.

Turut hadir dalam coffee morning, antara lain Forkopimda Kota Batam, Kepala BMKG Kota Batam, Kajari Batam, BIN, KKP Bandara, Danlanud, Danlanal, Kapolsek Bandara Hang Nadim, Karantina Ikan, Bea Cukai, Imigrasi dan stakeholders lainnya. (cc)

Biro Humas Promosi dan Protokol
Badan Pengusahaan Batam

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

2 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

2 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.