Categories: BATAM

Terdakwa Kasus MT Arman 114 Belum Ditemukan, Begini Pengakuan Istri Sirinya

BATAM – Terdakwa kasus Kapal MT Arman 114, Mahmoud Mohamed Abdelaziz Mohamed Hatiba (MMAMH) sudah dua kali mangkir di persidangan pembacaan putusan di Pengadilan Negeri Batam. Hingga saat ini terdakwa belum diketahui keberadaannya.

Istri Siri terdakwa MMAMH berinisial SN mengaku sudah tidak bisa menghubungi terdakwa sejak hari Jumat tanggal 21 Juni 2024 lalu.

“Saya dari tanggal 21 juni gak bisa hubungi dia, sampai detik ini berkali-kali ada yang bilang nampak, tapi dicari gak ada. Tiba-tiba tanggal 21 Hp nya gak aktif. Jaksa sudah temui sama saya juga, tapi saya memang gak tau dimana Mahmoud(terdakwa),” ujarnya kepada SwaraKepri, Jumat 5 Juli 2024 malam.

Ia mengaku sejak tanggal 21 Juni hingga saat ini tak pernah lagi dihubungi oleh terdakwa. “Sampai detik ini tidak ada dihubungi atau tau keberadaan dia entah masih ada apa gak,”jelasnya.

Ia juga mengungkapkan bahwa pernikahan sirinya dengan terdakwa MMAMH dilangsungkan pada hari Jumat tanggal 26 April 2024 di wilayah Tanjung Uma Batam.

“Tanggal 26 April, siapa yang bilang November 2023? HOAX itu,”tegasnya.

Sejak menikah siri dengan terdakwa, ia mengaku sempat tinggal bersama terdakwa di sebuah apartemen di Kawasan Harbour Bay Batam selama beberapa minggu.

“Dia sering di kapal, di apartemen sama saya bisa dibilang hanya beberapa minggu saja,” bebernya. /Tim

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

2 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

3 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

8 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

9 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

10 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

16 jam ago

This website uses cookies.