Categories: POLITIK

Terkait Pelantikan Kadisnaker, Ini Reaksi Aktivis Buruh Batam

BATAM – Ketua DPC NIBA SPSI Kota Batam, Setia Putra Tarigan mengaku kecewa dengan dilantiknya Rudi Sakyakirti sebagai Kadisnaker beberapa waktu lalu. Dia meminta Wali Kota Batam menempatkan kandidat yang mempunyai nilai moralitas dan kompetensi yang tinggi.

 

“Kita menyayangkan, karena saat ini Pemko Batam kurang Sumber Daya Manusia (SDM) dan kaderisasi, yang berpengaruh kepada kinerja dilapangan,” ujarnya ketika dihubungi Swarakepri.com, Minggu 18/9/2016) malam.

 

Menurutnya, Wali Kota Batam beserta tim pansel memilih pejabat yang memang terbukti memiliki kinerjanya yang baik dan memiliki syarat untuk menduduki posisi strategis di eselon II.

 

“Bagi kami serikat pekerja, baik Kadisnaker yang lama maupun yang sekarang sama saja, artinya tidak ada perubahan seperti yang kita harapkan,” terangnya.

 

Kata Tarigan, saat ini belum terlihat gebrakan dari Wali Kota Batam untuk kesejahteraan pekerja, sehingga penempatan posisi Kadinaker terkesan belum memenuhi syarat kriteria seorang pemimpin.

 

“Apa tidak ada SDM yang lain di Pemko itu,” tegasnya.

 

Ditambahkan, Rudi Syakiakirti sebelumnya sudah pernah menduduki jabatan Kadisnaker. Serikat pekerja menilai sepak terjangnya belum memuaskan saat itu.

 

“Dulu pernah gagal mempimpin, makanya diberhentikan, sekarang di percayakan lagi menjabat sebagai Kadisnaker, ini kenapa? ujarnya heran.

 

Dia mengaku pesimis kepada Kadisnaker yang baru dilantik tersebut, karena faktor kompetensi, intelektual dan moralitas kepemimpinan yang belum memenuhi syarat.

 

“Saya sudah tahu kinerja pak Rudi Syakiakirti seperti apa, artinya tidak ada gebrakan yang serius untuk membela pekerja,” tandasnya.

 

Tarigan berharap, Wali Kota benar-benar selektif memilih kandidat pejabat di lingkungan Pemko Batam, karena hal tersebut akan mempengaruhi iklim investasi dan kondusifitas kota Batam.

 

“Moralitas itu paling utama, dan kemampuan kapabilitas sebagai pendukungnya, kalau tidak mampu, bagaiamana membangun pekerja kedepan,” pungkasnya.

 

 

KSATRIA NARENDRA

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.