Categories: OLAHRAGA

Ternyata Penghasilan Ronaldo dari Instagram Jauh Lebih Besar Ketimbang Gajinya di Juventus

JAKARTA-Pendapatan Cristiano Ronaldo dari Instagram dalam satu tahun lebih besar dibandingkan gajinya di Juventus pada 2019.

Seperti dilansir dari Bleacher Report, Ronaldo meraup US$47,8 juta atau setara Rp667 miliar dari iklan di Instagram. Sementara gajinya dalam satu tahun hanya mencapai US$34,6 juta (Rp482 miliar).

Ronaldo sendiri memiliki jumlah follower hingga mencapai 194 juta. Jumlah tersebut menyalip Selena Gomez pada Oktober tahun lalu.

Penyanyi asal Amerika Serikat itu sebelumnya pernah tercatat sebagai manusia yang memiliki jumlah follower Instagram terbanyak di dunia yaitu 164 juta.

Bukan hanya follower terbanyak, Ronaldo memiliki tarif iklan di Instagram yang sangat tinggi dibandingkan atlet atau selebritas dunia lainnya.

Masih dilansir dari Bleacher Report, Ronaldo menetapkan tarif hingga US$750 ribu (Rp10 miliar).

Dengan tarif tersebut, sejumlah produk yang pernah memasang iklan di Instagram Ronaldo bisa mencapai 66 kali pada 2019 ini.

Pesepakbola dengan tarif termahal kedua adalah Neymar Jr. Penyerang bintang Paris Saint Germain (PSG) itu memasang tarif sebesar US$600 juta (Rp8 miliar) untuk sekali iklan di Instagramnya.

Di urutan ketiga ada bintang Barcelona, Lionel Messi. Pemain asal Argentina itu disebut menetapkan tarif hingga US$500 juta (Rp7 miliar).

Secara keseluruhan, pendapatan Messi di Instagram juga kalah dari Ronaldo. Perbandingannya pun nyaris dua kali lipat.

Messi baru saja meraih penghargaan Pemain Terbaik Ballon d’Or untuk kali keenam. Sementara Ronaldo tertinggal satu gelar dari La Pulga.

Sumber: CNN Indonesia

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

29 menit ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

7 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

9 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

20 jam ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

2 hari ago

Kementerian PU Tambah 57 Titik Sumur Bor Pasokan Air Bersih Aceh

Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus bergerak mendukung pemulihan layanan dasar pascabencana di Provinsi Aceh. Fokus…

2 hari ago

This website uses cookies.