Categories: HUKUM

Thai Odyssey Nagoya Hill Dirazia, BPM Temukan Tiga Wanita asal Thailand

BATAM – Badan Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (BPM-PTSP) Kota Batam menemukan tiga orang wanita Warga Negara Thailand bekerja di lokasi Thai Odyssey Massage yang beralamat di Nagoya Hill Superblock, Blok F6 Kecamatan Lubuk Baja, Jumat(6/1/2017) malam.

Kepala BPM-PTSP Kota Batam Gustian Riau mengatakan, dari pengakuan pihak managemen Thai Odyssey saat dilakukan razia, ke-3 wanita asal Thailand tersebut disebutkan bekerja sebagai tenaga ahli.

“Pada saat kita lakukan pengecekan ternyata ada 3 warga negara Thailand yang katanya berprofesi sebaga tenaga ahli dan sudah memiliki Kitas,” Kata Gustian Riau kepada SWARAKEPRI.COM di Lokasi Razia, Jumat(6/1/2017) malam.

Meski demikian, Gustian menegaskan pihaknya akan mendalami apakah ketiga WNA tersebut sudah membayar retribusi Izin Mempekerjakan Tenaga Kerja Asing(IMTA).

“Kita juga akan memanggil pihak manajemen Thai Odyssey untuk mempertanyakan status ketiga WNA tersebut, sebagai apa sebenarnya peran mereka disana,” tegasnya.

BPM-PTSP Batam melakukan pengecekan izin Thai Odyssey Nagoya Hill/foto : Roni Rumahorbo

 

Dikatakan Gustian, meskipun harus menggunakan tenaga ahli, sebaiknya pemilik lokasi menggunakan tenaga ahli yang ada di Batam.

“Saya rasa massage tak perlu menggunakan tenaga ahli, nanti kita akan periksa semuanya supaya lebih jelas,” pungkasnya.

 

Roni/Dawen

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Kolaborasi, Tantangan dan Etika dalam Peliputan Isu Lingkungan

Webinar Jurnalisme Lingkungan oleh LindungiHutan telah digelar pada 4-5 September 2024. LindungiHutan telah menyelenggarakan webinar…

2 jam ago

Lewat Kolaborasi dengan DATAYOO, Eratani Terapkan Precision Farming Berbasis Satelit

Jakarta, 19 September 2024 – Eratani, startup agritech yang menyediakan solusi pertanian holistik, resmi menjalin…

2 jam ago

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

8 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

9 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

14 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

15 jam ago

This website uses cookies.