Categories: BP BATAM

Tim Pruning Penghijauan BP Batam Siaga Tangani Pohon Tumbang

BATAM-Tim Pruning Penghijauan BP Batam disiagakan untuk mengantisipasi bila ada kejadian pohon tumbang di bagian wilayah tugas BP Batam.

Diketahui dalam beberapa hari terakhir, angin kencang melanda beberapa wilayah di Batam, seperti Batam Center, Bengkong, Batuaji dan Sukajadi.

Dalam dua minggu terakhir, Batam telah memasuki masa peralihan antara musim kemarau ke musim penghujan atau pancaroba, sehingga memicu munculnya cuaca ekstrim pada periode peralihan tersebut.

Bahkan sebuah pohon cemara setinggi 25 meter tumbang akibat diterjang angin kencang di dekat area terminal ferry internasional Sekupang, Batam, pada Rabu pagi (11/12/19).

Pohon yang ditanam pada tahun 1990-an dan berdiameter 40 cm tersebut melintang dan sempat menutup akses lalu lintas jalan.

Pohon tumbang tersebut telah disingkirkan dan dibersihkan langsung oleh tim pruning penghijauan BP Batam, bersama pihak Kepolisian dan Direktorat Pengamanan BP Batam yang sedang bertugas di terminal ferry internasional Sekupang.

Dalam waktu 2 jam, Tim Prunning Penghijauan BP Batam melakukan perapihan dan pembersihan pohon yang tumbang di lokasi kejadian dengan dukungan peralatan mobil crane bruket. Beruntung tidak terdapat korban jiwa pada kejadian ini.

Direktur Pembangunan Sarana dan Prasarana BP Batam, Purnomo Andiantono mengatakan, pada Minggu lalu juga terjadi pohon tumbang di depan dekat restoran Pondok Gurih, Batam Center. Pohon berjenis bambu tersebut tumbang dan menghalangi jalan trotoar. Kejadian ini juga sudah ditindaklanjuti dengan cepat oleh Tim Pruning Penghijauan BP Batam.

Tim Pruning Penghijauan juga secara berkala melakukan pemangkasan batang dan ranting pohon yang sudah cukup lebat daunnya di beberapa tempat strategis.

Andi juga berharap sinergi positif antara masyarakat dan BP Batam terus terjalin.(red)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Pembangunan Proyek Ekosistem Industri Baterai EV Bisa Dukung Transisi Energi

Komite Penghapusan Bensin Bertimbal (KPBB) mengapresiasi langkah Grup MIND ID dalam membangun proyek ekosistem industri…

8 jam ago

Pemesanan Tiket Kereta Api Bisa Dilakukan Lebih Dekat dengan Jadwal Keberangkatan

Palembang, 11 Juli 2025 - PT Kereta Api Indonesia (Persero) mulai tanggal 10 Juli 2025…

14 jam ago

Bangun Benteng Hijau, PT Hino Finance Indonesia Tanam Ribuan Mangrove di Wonorejo, Surabaya

Dalam rangka memperkuat komitmen terhadap keberlanjutan lingkungan, PT Hino Finance Indonesia berkolaborasi dengan LindungiHutan dalam…

17 jam ago

BRI Manajemen Investasi Sabet Dua Penghargaan Best Asset Manager dari Alpha Southeast Asia 2025

PT BRI Manajemen Investasi (BRI-MI) kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat regional. Dalam ajang Alpha…

18 jam ago

REA Berdayakan Lebih dari 600 Petani Swadaya di Kalimantan Timur untuk Kepatuhan EUDR dan Sertifikasi RSPO dengan Dukungan Teknis dari KOLTIVA

REA menjalankan program SHINES untuk mendukung lebih dari 600 petani swadaya di Kutai, Kalimantan Timur,…

18 jam ago

ANTAM Raih Apresiasi ICDX Berkat Komitmen Energi Bersih di UBPP Logam Mulia

PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau ANTAM memperoleh apresiasi dari Indonesia Commodity & Derivatives Exchange…

18 jam ago

This website uses cookies.