Categories: Lingga

Tinjau Jembatan Tanjung Irat, Ini Kata Wabup Lingga

LINGGA – Wakil Bupati Lingga Neko Wesha Pawelloy meninjau jembatan di Desa Tanjung Irat, Kecamatan Singkep Barat, Kabupaten Lingga, Rabu(26/5/2021) pagi.

Kedatangan Neko untuk melihat langsung kondisi jembatan dan mencarikan solusi untuk melakukan pembangunan jembatan dapat dinikmati oleh masyarakat sekitar.

“Hari ini kita lihat dulu, soal kapan akan dibangun tentunya kita akan melihat kekuatan anggaran kita bagaimana, apakah bisa di APBD kabupaten, provinsi atau APBN,” ujarnya.

Kondisi jembatan tersebut diakuinya sangat vital sebagai satu-satunya akses ekonomi serta menghubungkan Desa Tanjung Irat dan Desa Bakong, untuk menuju ke Ibukota Kecamatan Singkep Barat jika melalui jalan darat.

Selain itu menurutnya jembatan tersebut memang sudah beberapa kali diajukan oleh masyarakat dan pemerintah desa setempat, namun karena keterbatasan anggaran pemerintah daerah, dan adanya dampak COVID-19 selama dua tahun ini, membuat pembangunan jembatan tersebut terpaksa ditunda.

“Dari dulu sudah kita upayakan, tapi dua tahun ini anggaran kita untuk pembangunan memang sangat terbatas, karena kita harus prioritaskan penanganan COVID-19,” ujarnya.

Sementara itu Kepala Desa Tanjung Irat, Darwan mengatakan, dirinya sangat berharap agar jembatan tersebut dapat menjadi prioritas pemerintah, karena jembatan tersebut merupakan satu-satunya akses jalan darat untuk menuju ke Kecamatan Singkep Barat.

“Kalau pembangunan yang lain, kami bisa melalui dana desa, tapi untuk menjadi permanen itu anggaran tidak cukup jika menggunakan dana desa,” ujarnya./Ruslan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lebih dari Sekadar Jual-Beli Alat Tulis, Tokojadi Buka Ruang Promosi Gratis Bagi Pelanggan

Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…

1 jam ago

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

3 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

3 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

11 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

16 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

17 jam ago

This website uses cookies.