Categories: PERISTIWA

Truk Terguling di Seraya Atas, Sopir Dilarikan ke Rumah Sakit

BATAM – Sebuah mobil truk bernomor polisi BP 9631 ZE bermuatan barang Furniture terguling di Jalan Yos Sudarso, Seraya Atas Batam, Jumat (27/11/2020) sekitar pukul 14.30 WIB.

Akibat kejadian tersebut menyebabkan kemacetan yang panjang sepanjang jalan Yos Sudarso.

Rama, salah seorang pengendara sepeda motor yang melintas dilokasi mengungkapkan bahwa truk tersebut sudah hilang kendali setelah melewati Cafe Bukit Cinta (Cabuci) di Seraya atas, hingga akhirnya terguling ke bahu jalan Yos Sudarso.

“Sepertinya sopir sedang mengelakkan kendaraan bermotor yang ada didepannya sehingga truk tersebut terbalik,” ujarnya.

“Beruntung kejadian tersebut tidak ada korban jiwa. Hanya saja, pak sopir mengalami luka ringan dibagian kaki karena sempat terjepit dan berhasil dievakuasi para pengendara yang melintas dilokasi kejadian,” lanjutnya.

Sementara itu, Kasatlantas Polresta Barelang, Kompol Yunita Stevani menjelaskan, pihaknya saat ini tengah melakukan evakuasi terhadap truk yang terbalik tersebut.

“Saat ini kita tengah melakukan evakuasi badan truk yang terguling dari bahu jalan,” ujarnya.

Kata dia, sopir truk tersebut sudah dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan medis.

“Saat ini sopir truk tersebut telah dilarikan ke Rumah Sakit terdekat guna mendapatkan penanganan medis,” pungkasnya./Shafix

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lebih dari Sekadar Jual-Beli Alat Tulis, Tokojadi Buka Ruang Promosi Gratis Bagi Pelanggan

Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…

5 jam ago

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

7 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

7 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

14 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

19 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

20 jam ago

This website uses cookies.