Categories: BISNIS

Volvo Hadirkan “Volvo Running Club” untuk Dorong Gaya Hidup Sehat dan Berkelanjutan

Volvo Car Indonesia kembali menegaskan komitmennya terhadap gaya hidup sehat dan mobilitas berkelanjutan melalui acara bertajuk “Volvo Running Club”, yang digelar di area Car Free Day (CFD) Jakarta, Minggu pagi (20 Juli 2025). Acara ini terbuka untuk publik dan komunitas lari, sebagai bagian dari kampanye Volvo Cars yang menggabungkan gaya hidup sehat dan keberlanjutan lingkungan (Jakarta, 20 Juli 2025).

Acara dimulai dari titik kumpul di depan Volvo Cars Jakarta, Jalan H. Agus Salim No.132, Jakarta Pusat, dengan rute sepanjang 7 Kilometer menuju kawasan Semanggi dan kembali lagi ke titik awal. Didesain sebagai aktivitas terbuka dan inklusif, acara ini menjadi ruang kolaboratif antara Volvo Cars dan publik yang ingin bergerak bersama menuju kehidupan yang lebih aktif dan ramah lingkungan.

Menambah semarak acara, Volvo Car Indonesia turut menghadirkan Volvo EX30, sebuah SUV listrik terbaru dari Volvo Cars, yang tampil sebagai ikon utama dan pusat aktivitas interaktif di sepanjang acara. Unit EX30 menjadi simbol nyata dari arah masa depan Volvo Cars yang berfokus pada elektrifikasi dan desain berkelanjutan.

Sebelum kegiatan lari dimulai, para peserta disambut dengan welcoming speech oleh Haryanto Djayaputra, selaku GM Sales & Operations Volvo Car Indonesia, yang menyampaikan semangat Volvo dalam mendukung gaya hidup aktif, sehat, dan berorientasi pada keberlanjutan.

“Volvo Running Club  bukan sekedar acara lari biasa, tapi bagian juga dari lifestyle. Ini adalah perwujudan semangat kami untuk menginspirasi masyarakat menjalani hidup yang lebih sehat, aktif, dan bertanggung jawab terhadap lingkungan,” ujar Haryanto Djayaputra.

Volvo Car Indonesia juga membuka kesempatan bagi publik untuk bergabung dalam komunitas Volvo Running Club secara berkala, dengan agenda lari dan kegiatan lainnya yang akan terus diperbarui di masa mendatang.

Sebagai bentuk apresiasi, peserta terpilih juga menerima goodie bag eksklusif dari Volvo Car Indonesia, yang berisi berbagai merchandise premium. Volvo juga membagikan voucher test drive yang dapat langsung digunakan di showroom, sekaligus menghadirkan tim produk untuk memberikan informasi lengkap seputar mobil listrik Volvo Cars, terutama EX30 dan lini model elektrifikasi lainnya.

Sebagai bagian dari rangkaian aktivitas publik Volvo Cars, brand asal Swedia ini juga akan hadir di ajang GIIAS (Gaikindo Indonesia International Auto Show) 2025, yang berlangsung pada 24 Juli – 3 Agustus di ICE BSD, Hall 1C. Di sana, pengunjung dapat menemukan line-up lengkap Volvo Cars untuk test drive, termasuk kendaraan listrik seperti EX30 dan model lainnya.

Untuk informasi lebih lanjut dan dokumentasi kegiatan, silakan kunjungi Instagram resmi Volvo Car Indonesia di @volvocarsid.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Pondra - SWARAKEPRI

Recent Posts

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

1 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

2 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

9 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

14 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

15 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

22 jam ago

This website uses cookies.