Categories: KEPRIPEMPROV KEPRI

Wagub Marlin Apresiasai PPDB Tingkat SMP di Batam

KEPRI – Wakil Gubernur Kepulauan Riau, Marlin Agustina mengapresiasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tingkat SMP Negeri di Kota Batam yang berjalan baik. Semua anak didik baru, bisa tertampung di sekolah negeri yang ada.

“Alhamdulillah dari beberapa sekolah yang saya datangi, semua diterima masuk sekolah. Ini harus disyukuri,” kata Wagub Kepri Marlin Agustina saat menggelar pertemuan bersama orang tua siswa bertempat di SMP Negeri 4 di Bengkong Bengkel Batam, Jumat (2/7/2021) siang.

Sebelum ke SMPN 4, Wagub Marlin terlebih dahulu bersilaturahmi dengan orang tua calon siswa di SMPN 42 dan SMPN 12 Batam. Wagub Marlin menutup kunjungannya di SMPN 30 Bengkong Sadai.

Menurut Wagub Marlin, penerimaan peserta didik baru tingkat SMP tentu tidak akan berbeda jauh dengan tingkat SMA nantinya. Karena itu, sengaja dirinya ikut melihat secara langsung, agar nanti jika ada kejadian yang sama untuk tingkat SMA bisa dicarikan solusi terbaik.

Sesuai jadwal, untuk PPDB tingkat SMA/SMK/SLB yang menjadi kewenangan Pemerintah Provinsi Kepri, dilakukan secara online dan telah dimulai pada tanggal 28 Juni-2 Juli 2021.

Berlanjut ke pilihan: 29 Juni – 3 Juli 202I,pengumuman tanggal 5 Juli 2021 dan daftar ulang tanggal 6 – 8 Juli 2021. Adapun pengenalan lingkungan sekolah dilaksanakan pada tanggal 12 – 17 Juli 2021.

Ditambahkan Wagub Marlin, penerimaan siswa didik baru untuk SMA juga menerapkan jalur zonasi. Mulai dari jalur zonasi, jalur prestasi, jalur avirmasi dan jalur perpindahan orang tua.

“Mudah-mudahan orang tua yang akan menyekolahkan anak-anaknya telah faham dan mengikuti setiap tahapan dengan baik,” kata Wagub Marlin.

Wagub Marlin menyampaikan bahwa seluruh anak Kepri harus mengeyam pendidikan. Meraih cita-cita mereka untuk masa depan yang semakin baik.
Mikro.

“Semoga kita bisa mendidik anak-anak kita menjadi anak yang berkarater dan beraklah mulia,” kata Wagub Marlin./Humas Pemprov Kepri

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

KIK EBA Syariah BRI-MI JLB1 Jadi Tonggak Baru Investasi Syariah di Pasar Modal

JAKARTA - Perdana di Indonesia, produk Kontrak Investasi Kolektif Efek Beragun Aset Syariah (KIK EBA…

50 menit ago

BRI Region 6/Jakarta 1 Dukung Program Pemerintah Melalui Partisipasi dalam ASN Expo 2025

Jakarta, 13–14 November 2025 – BRI Region 6/Jakarta 1 turut berpartisipasi dalam gelaran ASN Expo…

3 jam ago

Mendorong UMKM Rental Motor Go Digital bersama YourBestie

Rental motor kini menjadi salah satu sektor transportasi yang tidak kalah penting dibandingkan rental mobil…

3 jam ago

ALFI CONVEX 2025 Resmi Dibuka, akan Dorong Transformasi Logistik Menuju Indonesia Emas 2045

Gelaran ALFI CONVEX 2025 pertama resmi dibuka dan berhasil menarik lebih dari 2000 pengunjung di…

4 jam ago

Program Desa Emas Dorong Pertumbuhan Ekononomi Desa Mandiri Melalui Kegiatan Golden Pitch – Demoday 2025

Jakarta, 8 November 2025 – Yayasan Inovasi Teknologi Indonesia (INOTEK), berkolaborasi dengan Yayasan Indonesia Setara,…

6 jam ago

Lintasarta Perkuat Peran Sentral sebagai Penggerak Konektivitas AI Indonesia

JAKARTA, Selasa 11 November 2025 – Sebagai AI Factory dari Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) Group,…

6 jam ago

This website uses cookies.