Categories: HUKRIM

Wardiaman Bantah BAP Penyidik di Persidangan

BATAM – Wardiaman Zebua, terdakwa kasus pembunuhan Dian Milenia membantah Berita Acara Pemeriksaan(BAP) penyidik Polresta Barelang dalam persidangan di Pengadilan Negeri Batam, Selasa(7/6/2016) sore.

 

“Pengakuan saya di BAP hanya karangan saya saja. Itu atas intruksi dari Polisinya,” ujar Wardiaman menjawab pertanyaan Majelis Hakim.

 

Ketika ditanya Majelis Hakim mengapa mau membuat karangan seperti itu, Wardiaman mengaku diancam akan ditembak mati.

 

“Saat itu saya dipaksa mengarang dan diancam akan ditembak mati yang mulia, makanya saya lakukan,”bebernya.

 

Dia juga mengatakan ada kata-kata yang ditambah oleh penyidik dalam pembuatan BAP tersebut.

 

“Yang saya katakan juga tidak seperti itu, terlebih seperti yang ada di dalam BAP yang mengatakan saya menempel dengan korban saat saya sadar. Saya kan bilangnya hanya berdekatan yang mulia saat diperiksa! Itu mereka sendiri yang mengarangnya,” jelasnya.

 

Wardiaman juga mengaku dianiaya saat berada di Polresta Barelang.

 

“Saya juga beberapa kali dianiaya sampai pingsan saat diperiksa oleh penyidik, dan saat itu tidak pernah didampingi penasehat hukum,” ucapnya.

 

Ditegaskannya bahwa pengakuan yang ia tuangkan di BAP tersebut hanya karena ancaman akan ditembak mati oleh pihak kepolisian.

 

“Saya memang tidak tahu yang mulia, makanya saya dipaksa mengarang cerita itu kalau tidak ditembak mati,” ujarnya lagi.

 

Persidangan ini sendiri dipimpin Ketua Majelis Hakim Zulkifli didampingi Hakim Anggota Hera dan Iman dengan Jaksa Penuntut Umum(JPU) Rumondang dan Bani Ginting serta 7 orang Penasehat Hukum terdakwa.

 

(red/Jef)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

4 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

6 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

8 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

8 jam ago

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, dan dengan kemajuan teknologi, mendengarkan musik semakin…

9 jam ago

Usai Cuti, Kepala BP Batam Dengarkan Laporan Kinerja dari Wakil Kepala BP Batam

BATAM - Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima sekaligus mendengarkan paparan Laporan…

9 jam ago

This website uses cookies.