BATAM – Warga perumahan Glory View, Legenda Malaka mengeluhkan limbah cair yang diduga dibuang sembarangan dari pabrik pengolahan plastik di kawasan Puri Industrial Park 2000, Batam Center, Batam.
Limbah cair bekas pencucian plastik milik pabrik-pabrik tersebut mengalir ke saluran drainase warga sekitar. Keluhan ini diunggah seorang warga bernama Wilman di media sosial Facebook pada Minggu (29/12/2019) lalu.
Dalam postingan videonya yang berdurasi 54 detik itu, tampak air limbah mengalir deras dari saluran Puri Industrial Park yang mengalir melintasi perumahan warga.
“Puri Industrial Park 2000. Udah setahun lebih limbahnya tu masih lancar aja. Katanya udah di kelola dan udah diusut DPRD Kota Batam juga. Kok masih lancar ya. Apa sekarang udah bebas buang limbah sembarangan di Batam ini,” unggah Wilman.
Hal senada juga disampaikan warga lainnya bernama Anton. Ia mengaku aroma tak sedap meruap dari saluran drainase yang tercemar tersebut. Terlebih saat hujan tak turun dalam beberapa hari.
“Iya baunya tidak sedap. Kami pun tak berani nyentuh air itu, takut gatal-gatal. Intinya air itu sudah tak bisa dipakai apa-apa,” ujarnya kepada Swarakepri, Kamis (2/1/2020).
Dia menduga pabrik-pabrik di kawasan itu tidak memiliki fasilitas Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) sendiri. Kalau pun sudah ada, ia menilai fasilitas IPAL itu belum memenuhi standar.
“Ya kita pertanyakan juga soal IPALnya itu. Sudah memenuhi standar atau tidak,” tegasnya.
Hingga berita ini diunggah, tim Swarakepri masih berupaya melakukan konfirmasi dari instansi terkait untuk mengetahui apakah limbah tersebut mengandung bahan berbahaya dan beracun atau tidak.
(Elang)
Bandung, 28 Oktober 2025 — Rangkaian kegiatan Future Makers 2025 yang diselenggarakan oleh BINUS University…
BATAM - Jaksa Penuntut Umum(JPU) Kejaksaan Negeri Batam telah mencabut perkara banding kasus tindak pidana…
Ketua Komisi XI DPR RI Mukhamad Misbakhun mengusulkan penguatan skema likuiditas dan insentif fiskal bagi…
BATAM - Sidang Kasus Clandestine Mini Lab (Laboratorium Mini Rahasia) narkotika di Apartemen Kawasan Harbour…
Perusahaan pixiv Inc. yang kantor pusatnya berada di Shibuya, Tokyo dengan Yasuhiro Niwa sebagai CEO,…
JAKARTA, 4 Nopember 2025 – Yumindo Gorden & Interior, penyedia solusi penutup jendela terkemuka, hari…
This website uses cookies.