Categories: KEPRI

Warga Hinterland Dijemput Pompong Untuk Ikuti Vaksinasi yang Digelar Binda Kepri

BATAM – Kegiatan vaksinasi massal terus digelar Binda Kepri di sejumlah titik, pada Sabtu (10/12/2021) dalam rangka mendukung pemerintah dalam membentuk _herd immunity_ di wilayah perbatasan Provinsi Kepri.

Pelaksanaan vaksinasi dilaksanakan di 6 titik, yang tersebar di wilayah Kota Batam dan Kabupaten Bintan. Untuk di wilayah Kota Batam, vaksinasi digelar di pemukiman rumah liar Tiban I Blok D RT.02/RW.03 dan perumahan Akasia Garden RT.04/RW.15 Kel. Patam Lestari, Kec. Sekupang. Selain itu juga digelar vaksinasi massal di Bengkong Sadai Blok D No. 11 RT.06/RW.10 Kel. Sadai Kec. Bengkong.

Sedangkan untuk wilayah Kabupaten Bintan, vaksinasi massal digelar di Gedung Nasional Tanjung Uban, Puskesmas Kijang Kec. Bintan Timur dan Posyandu Asoka Malang Rapat Pantai Trikora.

Total sasaran dalam pelaksanaan vaksinasi hari ini ditargetkan bisa mencapai lebih dari 700 orang.

“Berbagai upaya kita tempuh untuk mengajak masyarakat yang belum divaksin atau belum mendapat vaksin dosis lanjutan agar hadir dan mengikuti vaksinasi di lokasi yang disediakan,” terang Kabinda Kepri, Brigjen Pol. R.C. Gumay melalui Kabagops Binda Kepri, Kolonel Chb. Komara Manurung.

Komara menambahkan, animo masyarakat cukup tinggi dengan adanya dukungan dari perangkat RT/RW yang aktif dalam memberikan sosialisasi di wilayahnya, baik dengan mendatangi rumah-rumah warga maupun memberikan pengumuman menggunakan toa masjid.

“Tak hanya itu, bahkan dalam pelaksanaan vaksinasi di wilayah Kab. Bintan, Kodim 0315/Bintan juga mengerahkan Babinsa untuk menjemput warga hinterland menggunakan kapal pompong,” ungkapnya.

Dukungan dari berbagai pihak dalam pelaksanaan vaksinasi sangat membantu kesuksesan pemerintah dalam mencapai target 100 persen capaian vaksinasi di wilayah perbatasan Provinsi Kepri.

Sesuai dengan data dari Dinas Kesehatan Kepri, hingga 10 Desember 2021, capaian vaksinasi Covid-19 untuk dosis I bagi masyarakat usia lebih dari 18 tahun sudah mencapai 92,95 persen atau 1.276.611 orang. Sedangkan dosis lanjutan baru mencapai 74,69 persen atau 1.025.794 orang.

Sementara capaian vaksinasi bagi pelajar usia 12-17 tahun untuk dosis I mencapai 97,29 persen atau 202.030 orang dan dosis lanjutan mencapai 81,05 persen atau 168.320 orang.

Ketua RT 04 perumahan Akasia Garden, Kel. Patam Lestari, Pribadi Bayu mengucapkan terima kasih atas pelaksanaan vaksinasi yang digelar secara jemput bola oleh Binda Kepri di perumahan Akasia Garden.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Binda Kepri dan mengharapkan pelaksanaan vaksinasi bisa terus dilanjutkan dengan menyasar langsung ke pemukiman warga karena jujur selama ini kami belum mendapat informasi, malah dari Binda Kepri yang langsung berkontak dengan kami,” ungkap Pribadi, pada Sabtu.

Vaksinasi massal yang digelar Binda Kepri terbuka bagi masyarakat umum dan para pelajar.

“Alhamdulillah Keisha sudah divaksin, awalnya saya kira akan sakit tapi ternyata vaksin ini tidak sakit, bagi teman-teman yang belum vaksin, ayo segera vaksin,” pesan salah satu pelajar yang mengikuti vaksinasi di Puskesmas Kijang, Keisha Ananda.

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

46 menit ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

3 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

This website uses cookies.