Categories: BRIGHT PLN BATAM

Waspadai Penipuan Penjualan Aksesoris Kelistrikan Mengatasnamakan bright PLN Batam

BATAM-bright PLN Batam mengimbau masyarakat untuk waspada jika ada petugas datang ke rumah-rumah mengaku dari bright PLN Batam kemudian menawarkan produk aksesoris kelistrikan seperti; box kWh meter, kartu gantung meter, alat penghemat listrik atau pengumuman rekruitmen dan meminta bayaran di tempat.

Vice President of Public Relation bright PLN Batam, Samsul Bahri memastikan dan menegaskan hal ini sebagai sebuah penipuan.

“Hati-hati terhadap oknum yang mengatasnamakan bright PLN Batam menjual aksesoris kelistrikan dan meminta uang kepada pelanggan. Saat bertugas dilapangan, para petugas bright PLN Batam selalu membawa identitas pengenal dan surat tugas resmi. Jika tidak mempunyai dua hal tersebut, kami mengimbau masyarakat untuk menolak karena itu murni penipuan,” tegas Samsul pada Selasa (13/10/2020).

Samsul juga menambahkan bahwa dalam setiap pekerjaan petugas tidak diperbolehkan melakukan transaksi di lapangan, pembayaran atau transaksi dengan bright PLN Batam hanya dilakukan di Kantor pelayanan terdekat dengan kediaman pelanggan dan juga melalui Payment Point Online Bank (PPOB), sehingga tidak ada pembayaran ditempat.

PPOB dimaksud seperti pembayaran di Kantor Pos, ATM, Minimarket dan layanan PPOB lainnya.

“Intinya kami tidak bosan untuk mengingatkan masyarakat agar selalu hati-hati dengan berbagai modus penipuan yang mengatasnamakan bright PLN Batam, kalau ada yang dicurigai silahkan hubunggi Contact Center 123 atau 0778-123 melalui handphone,” tutup Samsul.(red)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Rapat Kerja Bersama Komisi V DPR RI, Menteri PU Paparkan Progres Penanganan Bencana di Sumatera

JAKARTA, Januari 2026 – Menteri Pekerjaan Umum (PU), Dody Hanggodo, menghadiri Rapat Kerja (Raker) bersama…

36 detik ago

Harga Emas Masih Kuat, Tren Kenaikan Berlanjut di Tengah Tekanan Global

Pergerakan harga emas dunia (XAU/USD) pada perdagangan hari ini diperkirakan masih berada dalam jalur penguatan,…

1 jam ago

Holding PTPN III (Persero) Perkuat Pengendalian Persediaan CPO melalui Stock Opname di KPBN Dumai

Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) melalui PT KPBN melaksanakan kegiatan stock opname…

11 jam ago

Bittime Tanggapi Drama Pasar Aset Kripto, Ingatkan Pentingnya Literasi dan Strategi Investasi Berkelanjutan

Pasar aset kripto global terpantau tengah berada dalam posisi yang rawan menjelang akhir bulan Januari…

11 jam ago

Pelabuhan Parepare Layani Puluhan Ribu Penumpang Selama Nataru

Parepare, Januari 2026 - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) Branch Parepare memastikan seluruh layanan terminal…

13 jam ago

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna

Lokasoka memperkuat ekosistem ekonomi kreatif nasional dengan menggandeng ratusan UMKM lokal untuk menghadirkan koleksi hampers…

15 jam ago

This website uses cookies.