LINGGA – Sebanyak 165 anak di Kecamatan Singkep Barat ikuti pencanangan Bulan Imunisasi Anak Nasional atau BIAN.
Dimana pencanangan BIAN dengan sasaran umur 9 bulan hingga 15 tahun dan usia 12 bulan sampai 59 bulan ini dilaksanakan serentak di Kepualan Riau.
Camat Singkep Barat Febrizal Taupik mengatakan bahwa antusias anak-anak di Kecamatan Singkep barat cukup tinggi.
“Artinya mereka menyakini bahwa imunisasi ini baik untuk mereka,” kata Taupik.
Selain itu, peran orangtua juga dikatakan baik dalam mendukung program pemerintah melalui BIAN ini.
“Orang tua di Kecamatan Singkep Barat ini sangat mendukung dari pada program BIAN ini,” ujarnya.
Dijelaskan Taupik, BIAN ini akan dilaksanakan selama 1 bulan yang dimulai pada 18 Mei hingga 18 Juni 2022.
“Agenda ini akan kita laksanakan terus hingga satu bulan,” bebernya.
Untuk imunisasi anak nasional hari ini di Kecamatan Singkep Barat, diketahui sebanyak 165 anak mengikutinya.
“Dimana laki-laki 88 anak dan perempuan 77 anak,” ujarnya.
Tujuan dari kegiatan tersebut untuk mencegah penyakit campak, rubella, polio, difteri, hepatitis B, pheumonia, maningitis, dan pertusis./Ruslan