Categories: KEPRI

715.012 Orang Masyarakat Kepri Sudah Dibooster, Kabinda Kepri Apresiasi Kerjasama Instansi Terkait Dalam Mendukung Vaksinasi Covid-19

KEPRI – Kegiatan vaksinasi lanjutan (booster) Covid-19 terus digesa di wilayah Provinsi Kepri dengan total target sasaran 1.373.372 orang. Hingga 30 Agustus 2022, berdasarkan data Dinas Kesehatan Kepri, tercatat vaksinasi booster di Kepri telah mencapai 52,06 persen atau 715.012 orang.

Kabinda Kepri, Laksma TNI Adriansyah mengapresiasi kerjasama yang terus terjalin antara Binda Kepri dengan TNI/Polri, Dinas Kesehatan serta Organisasi Masyarakat dalam menggesa capaian vaksinasi Covid-19 di Provinsi Kepri.

“Terima kasih atas kerjasama yang terus terjalin antara Binda Kepri dengan  TNI/Polri, Dinas Kesehatan serta Organisasi Masyarakat sehingga capaian vaksinasi di Kepri terus meningkat,” ungkap Adriansyah.

Ia mengakui animo masyarakat untuk mengikuti vaksinasi booster tidak setinggi saat pelaksanaan vaksinasi massal dosis 1 dan dosis 2 sehingga mengharapkan agar kegiatan vaksinasi rutin dilaksanakan dikarenakan masih terdapat 658.360 orang di Kepri belum mendapat booster.

“Seiring dengan peningkatan capaian booster, penyebaran Covid-19 saat ini berhasil ditekan dan angka kematian berkurang drastis di wilayah Kepri,” ujarnya.

Meskipun lonjakan kasus Covid-19 berhasil ditekan, ia mengingatkan masyarakat agar mengikuti vaksinasi booster apabila telah mendapat dosis lengkap vaksin primer.

“Gerai vaksinasi Binda Kepri akan terus dibuka setiap hari sehingga masyarakat mudah mengakses vaksin pada lokasi yang disediakan, yakni di Grand Batam Mall, Mall Botania 2 dan SP Plaza Sagulung Batam,” imbuh Adriansyah, pada Rabu (31/08/2022).

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

51 menit ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

3 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

4 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

5 jam ago

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, dan dengan kemajuan teknologi, mendengarkan musik semakin…

5 jam ago

Usai Cuti, Kepala BP Batam Dengarkan Laporan Kinerja dari Wakil Kepala BP Batam

BATAM - Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima sekaligus mendengarkan paparan Laporan…

5 jam ago

This website uses cookies.