Pemko Batam Pastikan Desain Fly Over Simpang Kabil yang Beredar di Medsos Hoax – SWARAKEPRI.COM
BATAM

Pemko Batam Pastikan Desain Fly Over Simpang Kabil yang Beredar di Medsos Hoax

DESAIN FLYOVER SIMPANG KABIL YANG BEREDAR DI MEDSOS HOAX

BATAM – Sebuah desain fly over yang beredar di beberapa group Facebook membuat heboh ratusan warganet Batam.

Pantauan SWARAKEPRI.COM, gambar yang beredar tersebut tampak sangat bagus sehingga banyak juga warganet yang tidak percaya.

Kepala Bagian Humas dan Protokol Pemko Batam Yudi Admaji ketika dikonfirmasi SWARAKEPRI.COM mengatakan bahwa gambar yang sudah viral dan membuat ratusan warganet heboh adalah tidak benar.

“Foto tersebut tidak benar karena tidak sesuai dengan gambar kajian awal. Sudah kami konfirmasi ke Balitbang dan Dinas Sumber Daya Air,” kata Yudi melalui pesan singkatnya pada Jumat (16/3/2018).

Ia menambahkan, desain yang beredar itu juga tidak sesuai dengan kondisi Batam.

“Jalurnya juga sangat tidak sesuai dengan kajian awal,” tambahnya.

Lebih jauh ia menjelaskan, seluruh kajian pembangunan fly over simpang Kabil juga dari pusat.

“Pusat yang mengkaji pembangunannya,” tutupnya.

 

 

Penulis  : Roni Rumahorbo

Editor    : Siska

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Independen dan Terpercaya

PT SWARA KEPRI MEDIA 2023

To Top