Categories: BATAMHeadlinesHUKRIM

Anggota Polsek Batu Ampar Lumpuhkan Pelaku Jambret Dengan Timah Panas

BATAM – Jajaran Reskrim Polsek Batu Ampar berhasil menangkap 2 tersangka pencurian dengan kekerasan (curas) berinisial GBR (37) dan AN (34) di Sumber Agung Sei Jodoh, Kec. Batu Ampar dan Perum Seruni Batam Kota.

Kapolsek Batu Ampar, AKP Reza Morandy Tarigan, S.I.K, M.H, mengatakan penangkapan kedua pelaku dilakukan pada Senin (19/11/2018).

Modus yang dilakukan kedua tersangka dengan cara berboncengan keliling sambil melihat-lihat di sekitar, apabila ada sasaran ibu-ibu yang sendirian membawa mobil mereka mendatangi korban.

“Korbannya seorang ibu yang baru keluar dari mobil untuk mengambil barang dari dalam rumah, saat korban menuju ke rumah, kunci otomatis mobil belum sempat terkunci, tersangka mendatangi mobil tersebut kemudian dibuka dan diambil tas dari dalam mobil,” ungkap Reza. 

Dari hasil penyelidikan, anggota Polsek Batu Ampar mendapatkan informasi dari masyarakat bahwa ada yang mirip dengan ciri-ciri tersangka. Selanjutnya, anggota Reskrim menangkap dan betul tersangka merupakan penjambret pada Senin kemarin. 

Barang bukti yang kita amankan dari TKP Sumber Agung Jodoh, yakni 1 buah tas tenteng coklat kombinasi warna biru, 1 buah Hp merk Samsung, 2 buah dompet, 1 Hp Andromex, 1 buah sepeda motor, 1 buah Hp BlackBerry, dengan total kerugian sekitar Rp 3.800.000.

Ia juga menambahkan, dari hasil pengembangan didapat TKP yang kedua pada Senin (19/112018) pukul 10.00 WIB di Perum Seruni Batam Kota. Saat pengembangan, tersangka mencoba melarikan diri dan petugas melumpuhkan salah satu tersangka dengan timah panas. 

“Kedua tersangka GBR alias Dodi (37) dan AN alias Desta (34), dikenakan Pasal 365 ayat 2, tentang pencurian dengan kekerasan dengan hukuman maksimal 12 tahun penjara,” tutup Reza. (Cr)

Editor : Siska

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

694 Kontainer Limbah Elektronik Banjiri Batam, Ini Penjelasan Lengkap Dirlalin BP Batam

BATAM – Sebanyak 694 berisi limbah elektronik(e-waste) dari Amerika Serikat sudah masuk di Pelabuhan Batu…

2 jam ago

Tips Percaya Diri Saat jadi Content Creator bersama Priska Sahanaya dan Beauty Class Fanbo

Tanggal 12 September 2025, SMA & SMK Yapenda menggelar acara “Storytelling Techniques to Make Your…

2 jam ago

KAI Tetapkan Kesiapan Penuh untuk Angkutan Natal dan Tahun Baru 2025/2026

PT Kereta Api Indonesia (Persero) menetapkan kesiapan penuh menghadapi Masa Angkutan Natal 2025 dan Tahun…

3 jam ago

Tanggap Darurat Banjir Garut, Kementerian PU Kerahkan Alat Berat dan Personel

Jakarta, 25 November 2025 - Kementerian Pekerjaan Umum (PU) bergerak melakukan tanggap darurat pascabencana banjir…

3 jam ago

2.384 Pekerja KAI Daop 8 Surabaya Ikuti Tes Kebugaran

Dalam rangka memastikan kesiapan layanan dan keselamatan selama masa Angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru…

3 jam ago

Libur Nataru Makin Seru, KAI Berikan Diskon Tiket KA Ekonomi Komersial

Menyambut tingginya antusiasme masyarakat untuk bepergian pada masa liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025/2026,…

4 jam ago

This website uses cookies.