Categories: KEPRIPEMPROV KEPRI

Ansar Dukung Konversi BRK Menjadi BRK Syariah

KEPRI – Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad menghadiri Rapat Evaluasi Kinerja Semester I Tahun 2022 yang diselenggarakan oleh Bank Riau Kepri di Ballroom Lt.4 MDM BRK Syariah Pekanbaru, Senin (11/7). Pertemuan tersebut membahas beberapa agenda salah satunya adalah progres konversi Bank Riau Kepri (BRK) menjadi BRK Syariah.

Konversi BRK menjadi BRK Syariah ini memiliki tagline “Berkah Untuk Semua”. BRK Syariah direncanakan akan dilaunching langsung oleh Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin pada akhir Juli mendatang.

Gubernur Kepri Ansar Ahmad  hadir karena Provinsi Kepri merupakan salah satu pemegang saham BRK, menuturkan bahwa konversi BRK menjadi BRK Syariah akan menjadikan BRK menjadi Perbankan yang lebih universal.

“Dengan perkembangan teknologi berbasis digital sehingga dapat lebih memudahkan masyarakat mengakses transaksi dan pelayanan perbankan, selain tentunya hasilnya menerapkan bagi hasil berkonsep syariah. Dan bank syariah akan lebih baik dari bank konvensional,” ungkap Gubernur Ansar.

Dihadapan para Pimpinan BRK, Pimpinan Cabang, baik cabang pembantu maupun kas, Gubernur Ansar berharap ke depan BRK Syariah akan lebih menerapkan penguatan pengamanan sistem, pengembangan SDM perbankan, serta kepercayaan nasabah akan perolehan hasil.

“BRK Syariah ke depan harus dapat menjadi lokomotif dan agen perubahan bagi UMKM karena pengembangan sektor rill akan menguatkan pondasi ekonomi di daerah khususnya di kabupaten kota baik di Riau maupun Kepri. Dan harus diketahui bahwa sistem Bank Syariah ini bukan hal baru. Ini model lama yang sangat bagus dikembangakan diera saat ini,” kata Gubernur.

Dalam Bussines Meeting BRK menjadi BRK Syariah ini juga dihadiri oleh Gubernur Riau Syamsuar, Dirut BRK Andi Buchari, Perwakilan dari Bank Indonesia, Kepala Kantor BI Perwakilan Riau Muhammad Nur, Kepala OJK Riau Muhammad Lutfi serta ulama Riau Prof DR Mustafa Umar./Humas Pemprov Kepri

Redaksi

Recent Posts

Jumlah Penumpang KAI Bandara Medan dan Yogyakarta Tumbuh 20 Persen Sepanjang 2025

PT Railink mencatat pertumbuhan signifikan jumlah penumpang sepanjang tahun 2025. Total penumpang KAI Bandara di…

1 jam ago

Perkuat Sinergi Bisnis, KAI Services dan PT Alihdaya Nusantara Solusi Raya Tandatangani Nota Kesepahaman

Dalam rangka meningkatkan dan mengembangkan pelayanan alih daya yang professional dan memiliki standar operasional yang…

8 jam ago

Lebih dari Sekadar Jual-Beli Alat Tulis, Tokojadi Buka Ruang Promosi Gratis Bagi Pelanggan

Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…

19 jam ago

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

21 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

21 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

1 hari ago

This website uses cookies.