Api Lalap Hutan di Bukit Harimau Batam – SWARAKEPRI.COM
BATAM

Api Lalap Hutan di Bukit Harimau Batam

PROSES PEMADAMAN DI KAWASAN BUKIT HARIMAU BATAM (FOTO: ISTIMEWA)

BATAM – Hutan di kawasan bukit Harimau, kelurahan Tanjung Pinggir, kecamatan Sekupang, kota Batam dilalap api, pada Kamis sore (18/02/2021).

“Luas hutan yang terbakar mencapai kurang lebih 2 hektar,” terang Humas Manggala Agni Batam, Hermansyah kepada Swarakepri.

Proses pemadaman dilakukan dengan melibatkan tim gabungan dari Polresta Barelang, Manggala Agni dan PBK BP Batam.

“Proses pemadaman dimulai pukul 14.30 WIB dan baru bisa padam sekitar pukul 16.30 WIB,” ungkapnya.

Pemadaman dilakukan dengan menggunakan total 7 unit kendaraan pemadam kebakaran, baik yang dimiliki Polresta Barelang, Manggala Agni dan PBK BP Batam.

“Menurut keterangan masyarakat setempat, ada anak-anak kecil bermain api, tetapi untuk penyebab pastinya tidak diketahui,” katanya.

Herman menambahkan, proses pemadaman lama dilakukan karena di lokasi ditemukan banyak sabut kelapa.

Siska

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Independen dan Terpercaya

PT SWARA KEPRI MEDIA 2023

To Top