Categories: Karimun

Asosiasi PSSI Kabupaten Karimun Gelar Muskab Masa Bakti 2018-2022

KARIMUN – Asosiasi Kabupaten (Askab) Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Kabupaten Karimun menggelar Musyawarah Kabupaten (Muskab) untuk memilih Ketua yang baru masa bakti 2018-2022, Rabu (4/7/2018) di Gedung Nasional Jalan Yos Sudarso Tanjung Balai Karimun Kepulauan Riau (Kepri). Muskab Askab PSSI dibuka langsung oleh Bupati Karimun, Aunur Rafiq.

Dalam laporanya, Ketua Panitia Pelaksana Muskab, Abdurahman Gani mennyampaikan bahwa Muskab Askab PSSI Kabupaten Karimun digelar untuk memilih Ketua yang baru masa bakti 2018-2022. Karena, masa bakti Ketua Assosiasi PSSI Kabupaten Karimun yang sebelumnya dijabat oleh Yusrial Mahyudin, telah berakhir. Muskab itu dilaksanakan sesuai dengan mandat yang dikeluarkan oleh Asosiasi PSSI Provinsi Kepri (Asprov PSSI Kepri).

Dikatakan, muskab Askab PSSI Kabupaten Karimun tahun 2018 digelar, sejalan dengan pembahasan dan penyusunan program kerja masa bakti 2018- 2022 yang bertujuan untuk memperkuat dan meningkatkan peran dan fungsi pengurus dalam menumbuh kembangkan serta meningkatkan prestasi sepak bola di daerah Kabupaten Karimun.

“Musyawarah ini kita gelar satu hari. Siapa pun nanti yang terpilih sebagai Ketua, diharapkan dapat membawa sepak bola di Karimun lebih baik lagi. Mudah-mudahan,” harapnya.

Bupati Karimun, Aunur Rafig mengatakan, dengan terbentuk dan terpilihnya Ketua dan pengurus yang baru, diharapkan kedepan dapat memprogramkan kegiatan turnamen-turnamen sepak bola dengan klub-klub yang ada di Kabupaten Karimun dan melakukan pembinaan dengan open liga di daerah untuk mencari bibit-bibit pesepak bola Karimun yang handal.

Rafiq juga berharap agar Asosiasi PSSI Kabupaten Karimun bisa mengandeng pihak-pihak swasta sebagai mitra dalam pelaksanaan program Asosiasi PSSI Kabupaten Karimun. Mengingat APBD Kabupaten Karimun saat ini yang tidak memadai.

“Jika hanya mengharapkan dari APBD, sangat berat”, tandasnya.

 

 

Penulis : Hasian

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

3 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

4 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

11 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

13 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

24 jam ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

2 hari ago

This website uses cookies.