Astaga, Dinas PU Karimun Mengaku Kecolongan – SWARAKEPRI.COM
Karimun

Astaga, Dinas PU Karimun Mengaku Kecolongan

Perumahan Kampung Baru tak Miliki IMB dan HO

KARIMUN – swarakepri.com : Kepala Seksi Pembangunan Dinas Pekerjaan Umum(PU) Karimun, MA Fitri mengaku kecolongan terkait belum adanya Izin Mendirikan Bangunan dan Izin Gangguan(HO) pada pembangunan perumahan Kampung Baru yang berada di wilayah Tebing, Karimun.

“Jujur pak, kami kecolongan akan hal ini,” ujar Fitri kepada swarakepri.com, Kamis(19/3/2015).

Fitri berjanji secepatnya menurunkan tim untuk melakukan pengecekan dilapangan. Dan jika terbukti pengembangnya belum memiliki IMB dan HO, ia berjanji akan segera melakukan tindakan tegas.

“Kami akan tindak tegas dan mengeluarkan surat teguran dan ditembuskan ke Bupati, DPRD dan Satpol PP,” ujarnya.

Sementara itu, Aris salah satu staf bagian Tata Kota Dinas PU Karimun ketika dikonfirmasi membenarkan perumahan kampung baru belum memiliki IMB dan izin HO. Ia mengaku sudah pernah menganjurkan pengembang untuk mengurus IMB dan HO.

“Kami sudah menganjurkan, tapi jawaban dari pengembang belum punya uang,” jelasnya.

Diberitakan sebelumnya pembangunan perumahan Kampung Baru yang berada di wilayah Tebing, Tanjung Balai Karimun belum memiliki Ijin Mendirikan Bangunan (IMB) dan izin gangguan atau Hinder Ordonantie(HO). Parahnya lagi, perumahan tersebut juga dibangun asal jadi oleh pengembang.

Dari hasil penelusuran swarakepri.com dilapangan, kondisi bangunan perumahan tersebut sangat memprihatinkan karena dibangun asal jadi. Jalan dan parit juga belmun dikerjakan oleh pengembang.

Untung, salah satu staf bagian Tata Kota Pemkab Dinas PU Karimun ketika dikonfirmasi mengakui bahwa pembangunan perumahan Kampung Baru belum mengantongi IMB.

“Memang betul pengembang perumahan Kampung Baru dulu ada mau urus IMB tapi sampai sekarang belum di urus-urus juga, coba dikonfirmasi dengan Satpol PP,” ujar Untung berdalih, Kamis(12/3/2015). (red/bes)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Independen dan Terpercaya

PT SWARA KEPRI MEDIA 2023

To Top