Categories: BISNIS

Astaga, Pembangunan Tower Telkomsel Tidak Diketahui Camat

BATAM – swarakepri.com : Camat Sagulung, Batam Kepulauan Riau, Abidun Pasaribu mengaku tidak mengetahui adanya pembangunan tower Telkomsel yang dikerjakan oleh PT Quatro Internasional di arel perumahan Buana Raya.

“Saya belum terima laporan dari Lurah dan kontraktor soal pembangunan tower itu,” tegas Abidun, Jumat(23/10/2015) pagi.

Ia juga memastikan tidak pernah menerima permohonan izin apapun dari pihak kontraktor terkait pembangunan tower tersebut.

“Sampai saat ini kita tidak pernah keluarkan surat apapun terhadap kontraktor. Perizinan untuk tower itu khusus, karena ada dampak radiasi yang cukup berbahaya,” tegasnya.

Ketika disinggung soal adanya penolakan warga atas pembangunan tower tersebut, Ia berharap pihak kontraktor melakukan sosialisasi secara jelas dan terperinci kepada warga.

“Seharusnya ada sosialisasi dulu pada masyarakat tentang manfaat dan dampaknya, berbahaya apa tidak pada warga,” harapnya.

Saat berita ini diunggah pihak PT Quatro Internasional belum berhasil dikonfirmasi.

Diberitakan sebelumnya puluhan warga Buana Raya, Sagulung, Batam Kepulauan Riau menolak tegas pembangunan tower milik Telkomsel di areal pemukiman karena membahayakan kesehatan dan keselamatan warga yang ada.

Penolakan tersebut disampaikan puluhan warga saat pertemuan dengan perangkat RT/RW, Selasa(21/10/2015) malam di lokasi fasum perumahan Buana Raya.

Salah warga bernama Thomas mengatakan pembangunan tower yang dikerjakan oleh PT Quatro Internasional tersebut berdampak buruk pada kesehatan dan keselamatan warga terutama bagi anak-anak.

“Kami menolak pembangunan tower tersebut,” tegasnya kepada AMOK Group seusai pertemuan antara warga. (red/AMOK Group)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lebih dari Sekadar Jual-Beli Alat Tulis, Tokojadi Buka Ruang Promosi Gratis Bagi Pelanggan

Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…

5 jam ago

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

7 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

7 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

15 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

19 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

20 jam ago

This website uses cookies.