Categories: Karimun

Ayo, Ikuti Audisi Bintang Ramadhan 2019 Polsek Balai Karimun

KARIMUN – Di Bulan Suci Ramadhan 1440 H Tahun 2019 M ini, Kepolisian Sektor (Polsek) Balai Karimun akan menggelar 2 lomba sekaligus yang bertemakan nuansa Islami untuk menjadi Bintang Ramadhan 2019 serta memperebutkan Piala Kapolsek Balai CUP. Hal itu disampaikan Kapolsek Balai Karimun, AKP Budi Hartono, S.I.K, Rabu (15/5/2019).

Dikatakan, kegiatan atau acara yang akan digelar pada 17 Mei 2019 mendatang di Gedung Nasional Jalan Yos Sudarso Tanjung Balai Karimun itu, langsung dibawah pimpinannya. Adapun lomba dan Audisi Bintang Ramadhan 2019 Kapolsek Balai CUP itu adalah, Lomba Nyanyi Religius dan Fashion Show dengan tema Busana Muslim.

“Lomba ini dibuka untuk umum. Untuk Audisi Nyanyi Religius, usia tidak dibatasi. Sedangkan Lomba  Fashion Show, bertema Busana Muslim terdiri dari 2 Kategori. Kategori A dan B. Dalam giat ini, kita menggandeng komunitas Gerakan Cinta Masjid Karimun (GCMK) dan I Production,” ungkapnya.

Untuk Kategori A, sambungnya, usia pesertanya dimulai dari usia 4  sampai 7 Tahun. Sedangkan untuk peserta Kategori B , usia 8 – 15 Tahun. Untuk para pemenang atau juara Lomba, nantinya akan diberikan Piala Kapolsek Balai CUP 2019, Piagam dan Souvenir. Selain piala dan hadiah lainya, bagi pemenang juga akan diberikan hadiah tambahan berupa Tasbih dan Al Qur’an dari sponsor.

Acara yang dimulai sejak Pukul 13.00 WIB, nantinya juga akan ada penampilan artis ibukota, Palembang Zee dan artis Batam, Wilda. Dua artis ini juga nantinya sekaligus sebagai Dewan Juri lomba. Ditambah 1 Polwan Polsek Balai Karimun dan 1 dari Pemkab Karimun. Sehingga total Dewan Juri dalam lomba dan audisi, berjumlah 4 orang.

“Ayo, daftarkan diri anda atau Putra Putri anda yang memiliki bakat di 2 lomba tersebut. Untuk pendaftaran, kontak person tertera di brosur dan spanduk. Pendaftaran paling lambat hingga tanggal 16 Mei 2019. Dihari yang sama, Pukul 14.00 WIB, akan dilaksanakan Teknikal Meeting,” paparnya.

“Mari Kita isi Bulan Ramadhan ini dengan hal-hal kebaikan dan penuh semangat agar puasa kita di Bulan Ramadhan ini lebih bermanfaat bagi sesama. Pada acara tersebut nantinya, juga akan dilaksanakan pemberian Santunan kepada Anak Yatim Piatu dan Buka Puasa Bersama yang dilanjutkan dengan Sholat Mahgrib Berjamaah,” tukasnya.

 

Penulis – Hasian

 

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BRI Dorong Literasi Keuangan Aparatur Negara Lewat Sosialisasi di Bea Cukai

Bank Rakyat Indonesia (BRI) melaksanakan kegiatan sosialisasi layanan prima, investasi, dan pinjaman karyawan Briguna di…

1 jam ago

Mengapa Kamu Harus Meminjam di Platform Pinjaman Legal

Akses terhadap layanan keuangan semakin mudah. Hanya dengan beberapa kali klik di ponsel, siapa pun…

2 jam ago

Industri Kripto Sumbang Rp70 Triliun bagi Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Kajian terbaru Lembaga Penyelidikan Ekonomi dan Masyarakat Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (LPEM FEB…

2 jam ago

DoctorTool, Arummi, dan BNI Agen46 Dukung Bidan Mandiri di Karawang lewat Seminar Digitalisasi, Nutrisi, dan Peluang Kemitraan

PT Medifa Infoyasa Suryantara (DoctorTool), startup teknologi kesehatan yang menyediakan sistem manajemen klinik elektronik dan…

3 jam ago

Sinergi Industri Baja Nasional untuk Kedaulatan Maritim Indonesia

PT Krakatau Steel (Persero) Tbk /Krakatau Steel Group menerima kunjungan kerja Kementerian Kelautan dan Perikanan…

3 jam ago

CSI LRT Jabodebek Capai 4,63 di Semester I 2025, Bukti Makin Dipercaya Masyarakat

LRT Jabodebek mencatatkan capaian positif pada Indeks Kepuasan Pelanggan (Customer Satisfaction Index/CSI) Semester I 2025…

9 jam ago

This website uses cookies.