Categories: BATAM

Bangunan Tower Tak Berizin di Komplek Perum Devin Premiere Segera Ditertibkan

BATAM – Komisi I DPRD Batam meminta Pemko Batam segera menertibkan bangunan Tower Sinergi Multi Telekomunikasi yang berdiri tegak di Fasum milik warga RT 03/RW 08 Perumahan Devin Premiere, Tanjung Riau, Sekupang, Batam.

Hal tersebut kompak diungkapkan anggota komisi I DPRD Kota Batam saat menggelar RDP bersama warga di ruang rapat DPRD Batam pada Jumat(20/4/2018).

“Ini merupakan pelecehan terhadap penyelenggara negara, sudah di-SP3 tapi tower masih tetap beroperasi. Kami minta Dinas Cipta Karya segera melakukan penertiban,” kata anggota Komisi I DPRD Kota Batam, Fauzan.

Ia meminta Pemko Batam segera melakukan tindakan tegas terhadap pelanggaran yang dilakukan oleh pemilik tower.

“Kami minta supaya tim terpadu segera menertibkan bangunan tower yang belum ada izin tersebut,” ujarnya.

Senada dengan Fauzan, wakil ketua Komisi I DPRD Kota Batam Harmidi juga meminta Dinas Cipta Karya untuk berkoordinasi dengan pihak bright PLN Batam supaya memutus sambungan listrik ke tower.

“Supaya lebih tepat, tolong itu listriknya diputus,” kata Harmidi menanggapi keterangan warga yang hadir saat RDP.

Sementara itu, Arif Firmansyah dari perwakilan Dinas Cipta Karya berjanji akan segera berkoordinasi dengan pihak tim terpadu untuk menertibkan bangunan tower yang sudah beroperasi tersebut.

“Kami akan berkoordinasi dengan tim terpadu terkait penertiban tower ini,” ucapnya singkat.

Pantauan lapangan, rapat tersebut kompak tidak dihadiri Camat Sekupang, Lurah Tanjung Riau dan perwakilan Perusahaan pemilik tower.

 

 

Penulis : Roni Rumahorbo

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

46 menit ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

3 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

This website uses cookies.