Categories: BATAM

Batik Motif Ikan Marlin Sudah Dipatenkan

BATAM- Ikan Marlin adalah salah satu motif khas Batik Batam yang giat dipromosikan oleh Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Batam, Marlin Agustina Rudi. Kini motif ikan Marlin tersebut sudah mendapatkan sertifikat dipatenkan.

Hal ini disampaikannya saat acara Pembukaan Pelatihan Batik Tingkat Pemula dan Lanjutan Tahun 2020 di Gedung Lembaga Adat Melayu (LAM) Batam, Rabu (12/2/2020).

Ada enam jenis motif batik ikan marlin yang sudah mendapatkan pengakuan hak cipta karya seni batik dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual. Keenam motif ikan marlin itu yakni, motif Marlin Dua Alam, Cengkrama Marlin, Ikan Marlin Berseri Gonggong Menari, Ikan Marlin Gelombang Berseri, Marlin Terumbu, dan Marlin Berlak.

Istri Wali Kota Batam ini menyampaikan motif ikan marlin merupakan motif satu-satunya yang di Indonesia dan itu berada di Kota Batam. Promosi batik khas Batam ini gencar dilakukan, selain di daerah, promosi batik Batam ini juga sudah merambah ke negara tetangga, seperti Malaysia, Singapura, dan negara lainnya.

“Hak cipta batik motif ikan marlin sudah ada, batik ikan marlin hanya ada di Kota Batam. Terus promosikan batik ikan marlin disamping 10 motif lainnya yang sudah didaftarkan sebelumnya,” katanya.

Batik Batam ini diproduksi oleh pengrajin binaan Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Batam. Motif khasnya hewan laut seperti gonggong dan ikan marlin. Batik ini tampil dengan warna-warna cerah khas Batam, seperti merah, kuning, hijau,” lanjutnya.

Batik Batam gencar dikembangkan kembali sejak dua tahun belakangan ini. Berawal dari membentuk komunitas pembatik yang kala itu masih berjumlah 9 anggota kemudian bertambah menjadi 13 anggota,” ujarnya.(red)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

53 menit ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

1 jam ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

7 jam ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

8 jam ago

Kuliner Favorit Keluarga: Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya

Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya jadi favorit keluarga karena menyajikan rasa autentik, topping lengkap,…

21 jam ago

Bukan Sekadar Agensi, Longetiv.id Hadir Sebagai Mitra Tumbuh Digital Bisnis Lokal

Rizki Dewantoro Luncurkan Longetiv.id: Agensi Digital Marketing Baru untuk Transformasi Bisnis di Indonesia Rizki Dewantoro…

21 jam ago

This website uses cookies.