Categories: DPRD BATAM

Begini Reaksi Anggota DPRD Batam Pasca Vaksinasi Covid-19 Pertama

BATAM – Sebanyak 35 anggota DPRD Kota Batam, hari ini, Rabu (3/3/2021) mengikuti program vaksinasi Covid-19 tahap pertama.

Vaksinasi Covid-19 anggota Dewan Batam itu dilakukan di RS Awal Bros Batam, serta dua puskesmas di Batam yakni Puskesmas Tanjung Sengkuang dan Puskesmas Lubuk Baja.

Humas RS Awal Bros Batam, Cintya latuna menyampaikan bahwa vaksinasi anggota DPRD tahap pertama ini dilakukan selama dua hari. Yaitu hari ini dan Kamis (4/3/2021) besok.

“Pelaksanaannya dua hari, hari ini dan besok,” katanya. Kemudian vaksinasi tahap kedua akan kembali dilaksanakan pada 17 Maret mendatang.

Sejumlah anggota Dewan yang ditemui menyampaikan bahwa mereka merasa baik-baik saja pasca menerima vaksinasi atau pemberian dosis tahap pertama tersebut.

“Tidak ada efek samping, aman-aman saja kalau menurut pengalaman saya,” ujar Mustofa, anggota Komisi IV DPRD Batam ini.

Mustofa juga menghimbau kepada masyarakat yang hendak divaksin agar tetap menjalani pola hidup sehat serta menjaga imunitas tubuh tetap kuat.

Demikian halnya dengan Sekertaris Komisi I DPRD Kota Batam, Lik Khai. Ia juga menghimbau kepada warga Kota Batam agar mau divaksin Covid-19.

Selain itu juga diharapkan masyarakat bisa menjaga kesehatan dengan meningkatkan imunitas tubuh.

“Kita jangan takut untuk divaksin, ikuti imbauan pemerintah. Jangan sepelekan Corona, saya sendiri sudah merasakan kena virus ini,” ucapnya./Din

Sholihul Abidin - SWARAKEPRI

View Comments

Share
Published by
Sholihul Abidin - SWARAKEPRI

Recent Posts

Integrasi MiiTel & OneTalk: Kelola Call dan Chat Pelanggan dalam Satu Dashboard

MiiTel, sistem telepon VoIP dengan AI Analitik, kini dapat diintegrasikan dengan OneTalk, platform omnichannel dari TapTalk.io. Integrasi ini…

57 menit ago

Jangan Asal Cabut! Begini Cara Merestart Router WiFi yang Tepat agar Koneksi Stabil dan Perangkat Awet

Saat koneksi internet tiba-tiba melambat atau terputus, reaksi spontan banyak pengguna adalah mencabut kabel router…

1 jam ago

ANAK PETANI JUGA BISA BISNIS PROPERTI : Perjalanan Jatuh Bangun Developer Ali Sarbani

“Bukan uang yang utama, tapi bagaimana kita bisa memberi manfaat.” Kutipan ini bukan hanya semboyan…

2 jam ago

KAI Wujudkan Inklusivitas bagi Perempuan dalam Semangat Kartini

Dalam rangka memperingati Hari Kartini, PT Kereta Api Indonesia (Persero) menegaskan komitmennya sebagai perusahaan yang…

3 jam ago

Kepatihan Management Gandeng KREEN Indonesia: Revolusi Sistem Penjurian di Dunia Pageant Kalimantan Barat

Kepatihan Management, unit usaha di bawah Kepatihan Jaga Pati yang dibina oleh Bapak Alexander Wilyo,…

3 jam ago

Gratis! Sribu Ajak Perempuan Pelaku Bisnis Hadapi Tantangan Lewat ‘Women Who Lead’

Platform freelancer terkemuka di Indonesia, Sribu, akan menggelar acara bertajuk “Women Who Lead: Strategi Bangun…

8 jam ago

This website uses cookies.