Categories: BATAM

Berhasil Dievakuasi, Ini Kronologis Kapal MT. Eastern Glory Tabrak Jembatan Barelang

BATAM-Sebuah Kapal Tanker MT. Eastern Glory GT 4565 berbendera Myanmar menabrak Jembatan Nara Singa (Jembatan II Barelang) pada Rabu (23/1/2019) siang.

Humas Lanal Batam Lettu Laut Heru Elfianto mengatakan kronologi kejadian berawal ketika kapal Tanker tersebut bergerak dari pangkalan PT. Jagad Sinergi menuju Pasir Gudang, Johor, Malaysia yang ditarik Tugboat Multi Sahabat 7.

“Arus laut deras dan angin sangat kencang dan Tugboat tidak bisa mengendalikan sehingga Tanker hanyut dan menabrak Jembatan II Barelang,” kata Heru saat dikutip dari rilis Lanal Batam.

Ia mengatakan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun Tanker mengalami kerusakan pada bagian anjungan dan jembatan juga sedikit mengalami rusak ringan akibat gesekan dari Tanker.

“ABK sebanyak 17 orang, semuanya selamat termasuk Nahkoda,” tutupnya.

Kapal diketahui sudah berhasil dievakuasi sekitar pukul 19.50 WIB.

 

 

 

 

Editor : Siska

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Kolaborasi, Tantangan dan Etika dalam Peliputan Isu Lingkungan

Webinar Jurnalisme Lingkungan oleh LindungiHutan telah digelar pada 4-5 September 2024. LindungiHutan telah menyelenggarakan webinar…

6 jam ago

Lewat Kolaborasi dengan DATAYOO, Eratani Terapkan Precision Farming Berbasis Satelit

Jakarta, 19 September 2024 – Eratani, startup agritech yang menyediakan solusi pertanian holistik, resmi menjalin…

6 jam ago

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

12 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

13 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

18 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

19 jam ago

This website uses cookies.