Categories: BATAMHeadlines

BP Batam Dipercaya Sebagai Penyelenggara Training of Trainer OSS Wilayah Sumatera

BATAM – Kementerian Koordinator Perekonomian RI memilih BP Batam sebagai penyelenggara pelatihan untuk pelatih (training of trainer/ToT) sistem Online Single Submission (OSS) di wilayah Sumatera.

Hal ini disampaikan langsung oleh Ketua Tim Persiapan OSS, Muwasiq M. Noor pada saat menghadiri kegiatan sosialisasi OSS yang diselenggarakan BP Batam kepada para pelaku usaha, Perbankan, UMKM dn bahkan Pemda Kab/Kota di wilayah Provinsi Kepri, pada Kamis (19/7/2018) di Travelodge Hotel Batam.

“Batam akan dijadikan center of training untuk Sumatera jadi tidak semua (pelatihan izin) ke kantor Menko,” ungkap Muwasiq.

OSS itu sendiri merupakan aplikasi untuk memberikan kemudahan berinvestasi melalui penerapan sistem perizinan berusaha terintegrasi secara elektronik. Dengan sistem ini, pelaku usaha hanya cukup menyelesaikan proses perizinan usaha secara online melalui alamat https://oss.go.id.

Pelatihan untuk penggunaan aplikasi OSS ini dinilai penting mengingat sistem OSS masih baru sehingga banyak pelaku usaha yang belum mengerti cara mengurus izin melalui OSS yang diluncurkan pada Senin (9/7/2018) di Jakarta.

Direktur Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) BP Batam, Ady Soegiharto juga mengungkapkan BP Batam memiliki fasilitas yang memadai untuk memberikan pelatihan OSS.

“Kita ada Pusat Data dan Informasi, kita ada kelas dan fasilitas komputer, jadi kami terima kasih kantor Menko sudah mengusulkan BP Batam sebagai (penyelenggara) ToT untuk wilayah Sumatera dan alhamdulilah Pak Kepala BP sudah mengaminkan,” kata Ady. 

Semenjak OSS ini dilaunching, PTSP BP Batam telah membuka front desk untuk memberikan layanan perbantuan dan juga layanan mandiri untuk masyarakat yang ingin mengurus izin usaha secara online. 

Editor : Siska

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Bambang Djaja Memperkenalkan Trafo Kering sebagai Solusi Efisien untuk Kebutuhan Listrik

PT Bambang Djaja, pabrik trafo terkemuka di Indonesia, dengan bangga memperkenalkan trafo kering sebagai solusi…

14 jam ago

Simbol Keberkahan dan Tradisi Ribuan Lampion Hiasi Dabo Singkep Sambut Imlek 2025

LINGGA – Menyambut Tahun Baru Imlek 2025 yang jatuh pada 29 Januari mendatang, suasana malam…

1 hari ago

Andrea Wiwandhana Sampaikan Belasungkawa untuk Korban Kebakaran di Glodok dan Los Angeles

Pendiri CLAV Digital, Andrea Wiwandhana, menyampaikan belasungkawa yang mendalam kepada para korban kebakaran yang baru-baru ini…

1 hari ago

Babak Baru Swarga Suites Bali Berawa Memulai Tahun 2025 dengan Proyek Perluasan

Swarga Suites Bali Besrawa resmi memulai tahap awal proyek perluasannya melalui upacara groundbreaking yang menjadi…

1 hari ago

Pelantikan Trump Bisa Jadi Pendorong Harga Bitcoin ke Titik Tertinggi Baru

Jakarta, 16 Januari 2025 - Bitcoin kembali menarik perhatian dunia setelah berhasil menembus angka psikologis…

1 hari ago

Casa Domaine Siapkan 2 Show Unit Baru – Full Furnished Premium Luxury dan 40 Unit Full Furnished, Siap untuk Disewakan Pada Awal Tahun 2025

Casa Domaine akan menghadirkan 2 Show Unit Premium Luxury pada awal Tahun 2025 ini. Kedua…

1 hari ago

This website uses cookies.