Categories: BATAMBP BATAM

BP Batam Gelar Bakti Sosial, Serahkan Bantuan Kepada Para Pensiunan

BATAM – Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) kembali menggelar Bakti Sosial sekaligus silaturahmi kepada para purna karyawan, Senin (24/10/2022). Kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap tahun dalam rangka menyambut Hari Bakti BP Batam setiap tanggal 26 Oktober.

Kegiatan Bakti Sosial ini dilaksanakan selama 2 hari, yaitu pada Senin dan Selasa, dimana bantuan akan diserahkan kepada 15 orang pensiunan BP Batam yang tergabung dalam Ikatan Keluarga Besar Purna Bakti Pegawai Otorita Batam (IPPOB-BP Batam).

Anggota Bidang Kebijakan Strategis BP Batam, Enoh Suharto Pranoto, dalam kunjungan tersebut mengatakan, bantuan Bakti Sosial ini diperuntukkan kepada purna karyawan maupun pegawai aktif yang memiliki masalah kesehatan berat.


Enoh menambahkan, selain menjalin silaturahmi kepada pegawai yang telah berdedikasi kepada BP Batam, kegiatan ini menjadi penanda oleh bagi generasi penerus untuk melanjutkan semangat dan cita-cita mereka.

“Para pegawai yang telah pensiun tentu punya cita-cita yang baik agar BP Batam maju. Kita sebagai penerusnya harus melanjutkan cita-cita itu dengan memberikan kontribusi yang baik terhadap perkembangan perekonomian di Batam,” ujar Enoh.

Senada dengan Enoh, Kepala Biro Sumber Daya Manusia, Lilik Lujayanti, turut mendorong semangat para pegawai BP Batam yang masih aktif bekerja untuk meningkatkan produktivitasnya di kantor.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

1 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

1 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

9 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

13 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

15 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

22 jam ago

This website uses cookies.